Polisi Dalami Motif Ramani Bakar Motor di Depan Kantor Gojek

Polisi Dalami Motif Ramani Bakar Motor di Depan Kantor Gojek

Polisi mengamankan Ketua Ojek Pangkalan Ramani yang membakar sepeda motor di depan kantor Gojek Batam (Foto: Yude/Batamnews)

BATAMNEWS.CO.ID, Batam - Satuan Jatanras dan Intelkam Polres Barelang mendalami aksi Muhammad Ramani, pelaku pembakaran motor di depan kantor Gojek Batam. Ramani kini diamankan di Polsek Batam Kota untuk menjalani pemeriksaan.

Ia mengaku aksi bakar motor itu adalah aksi spontan atas kekecewaannya dan protes terhadap Gojek yang kembali beroperasi. Ramani adalah Ketua Ojek Pangkalan.

Sementara itu, Kapolsek Batam Kota Kompol Firdaus kepada wartawan di Mapolsek, Senin (16/10/2017) mengatakan, aksi pembakaran motor yang dilakukan oleh pelaku sifatnya pribadi dan tidak membawa nama kelompoknya atau pangkalan ojek yang ada di Batam.

"Dia lakukan sendiri akibat kesal, namun tidak ada berkoordinasi serta tidak merusak fasilitas lainnya,” ujar Firdaus. 

Firdaus menambahkan, saat ini Satuan reskim Jatanras dan Intelkam Polres Barelang saat ini terus mendalami aksi Muhammad Ramani apakah terindikasi sebagai aksi provokasi yang membuat kegaduhan.

Firdaus menghimbau masyarakat agar tidak terprovokasi sebab aksi ini murni inisiatif serta kekesalan pribadi. 

"Masyarakat agar tidak terprovokasi dalam peristiwa ini sebab aksi ini murni inisaitif serta kekesalan pribadi," pungkasnya. 


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews