Orang Tidak Dikenal Lempar Bungkusan ke Dalam Lapas, Ternyata Isinya...

 Orang Tidak Dikenal Lempar Bungkusan ke Dalam Lapas, Ternyata Isinya...

Bungkusan dalam plastik yang dilempar seorang tidak dikenal ke dalam Lapas Karimun. Isinya ganja kering. (foto: edo/batamnews)

BATAMNEWS.CO.ID, Karimun - Seorang tidak dikenal melemparkan bungkusan plastik yang mencurigakan ke lingkungan dalam Lapas kelas II B Tanjung Balai Karimun, pada Jumat (18/8/2017) siang, sekitar pukul 13.00 WIB.

Aksi oleh orang tidak dikenal tersebut diketahui oleh seorang warga sekitar dan langsung melaporkan ke petugas Lapas. kemudian dilakukan pemeriksaan oleh petugas kedalam lingkungan Lapas.

"Awalnya ada warga yang melapor ke petugas lapas, lalu dilakukan pemeriksaan di dalam lapas," kata Kasat Narkoba Polres Karimun AKP Nendra Madya Tias, SIK.

Kemudian, petugas lapas menemukan plastik berwarna hitam di sekitar tower. Dalam plastik tersebut, terdapat pasir dan kotak rokok. 

Di dalam kotak rokok tersebut ditemukan sebuah bungkusan berwarna coklat seperti bungkusan nasi dan di dalamnya terdapat ganja kering seberat 43,12 gram. Petugas langsung mengamankan barang bukti tersebut ke ruangan Kalapas.

"Petugas menemukan sebuah plastik, yang isinya ada pasir yang diduga untuk pemberat, dan kotak rokok yang berisikan ganja kering," ucap Kasat, Minggu (20/8/2017)

Mendapat temuan tersebut, petugas lapas melakukan koordinasi dengan Satresnarkoba Polres Karimun.

Setelah itu, plastik hitam bersama isinya dibawa kepolres Karimun untuk dilakukan pengembangan dan memburu orang tidak dikenal tersebut. "Kita masih kembangkan, siapa pemilik dan yang melempar barang tersebut," ujar AKP Nendra. 
 


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews