Ini Rahasia Memakai Parfum yang Benar

Ini Rahasia Memakai Parfum yang Benar

Ilustrasi. (foto: ist/net)

BATAMNEWS.CO.ID - Memakai parfum sudah menjadi hal yang "wajib" bagi sebagian perempuan. Selain untuk menjaga kesegaran, mengundang perhatian lawan jenis, parfum juga untuk percaya diri.

Meski mengaplikasikannya tidak sulit, namun menjaga agar wewangian bertahan lama ternyata gampang-gampang susah. Tidak asal semprot sana-sini.

Walau mahal sedikit, pilihlah wewangian yang asli, karena banyak wewangian palsu yang wanginya aneh dan kadar alkoholnya justru akan merusak kulit Anda.

Berikut ini adalah tips memakai wewangian agar lebih tahan lama:

1. Usahakan tidak menyemprot parfum langsung ke baju Anda, karena hal tersebut akan membuat baju Anda menjadi kuning. Sebagai gantinya, taruhlah sabun batangan wangi yang sudah dibungkus oleh kertas tisu di dalam lemari Anda.

2. Buatlah wewangian versi Anda dengan menggabungkan wangi yang kuat dengan wangi yang lembut. Wangi bunga dan wangi yang manis bisa menjadi kombinasi yang sempurna. Cobalah untuk menyemprotkannya sedikit di tangan Anda sebelum mengaplikasikannya.

3. Body splash, eau de cologne dan eau de toilette adalah wewangian yang wanginya tidak tahan lama. Sedangkan eau de parfum dan fragrance oil adalah wewangian yang wanginya tahan lama.

4. Semprotkanlah parfum di sisir sebelum Anda menyisir, agar rambut Anda tidak kalah wangi dengan badan Anda.

5. Tidak ingin terlihat wangi parfum? Semprotkanlah parfum Anda ke udara dan jalanlah di bawah “kucuran” parfum Anda tersebut. Wangi parfum tidak akan terlalu kuat menempel di badan Anda.

6. Untuk wangi yang tahan lama, semprotkanlah parfum di bagian tubuh Anda yang hangat, seperti lelukan dada, lekukan leher, lekukan lengan dan lekukan betis. Selain itu, Anda juga dapat menyemprotkannya di bagian belakang telinga, pundak, dan belakang lutut Anda.

Bagian-bagian ini harus disemprotkan parfum karena mereka adalah bagian tubuh yang paling sering bergerak. Dengan demikian, aroma parfum akan terbawa dan tersebar lebih jauh.

7. Jika menyemprotkan parfum di lengan, janganlah menggosok kedua lengan Anda, supaya wanginya tidak hilang. Sebaiknya diamkan hingga parfum Anda mengering dan mengeluarkan wanginya.

8. Pakailah parfum setelah mandi karena kulit yang lembab akan menyimpan wangi lebih lama.

9. Pakailah lotion yang tidak beraroma agar wewangian dapat menempel di badan Anda.

10. Simpanlah parfum di tempat yang normal agar kadar wanginya tidak berkurang.

(ind/bbs)


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews