Kemenhub: Tarif Penerbangan Natuna untuk Seat Anak-anak di Luar Batas

 Kemenhub: Tarif Penerbangan Natuna untuk Seat Anak-anak di Luar Batas

Ilustrasi. (foto:ist/net)

BATAMNEWS.CO.ID, Natuna - Tarif penerbangan untuk seat anak-anak menjadi temuan Otoritas Bandar Udara (Otban), Kementerian Perhubungan. Tarif penerbangan untuk Natuna dianggap di atas batas toleransi.

Kabid Perhubungan Udara, Dishubkominfo Natuna, Sapta Nugraha mengakui, harga tiket Natuna selama ini memang mahal akibat pengaruh hukum permintaan dan penawaran (supply-demand).

Tidak banyak maskapai yang melayani rute udara di Natuna (Saat ini, Wings Air dan Sriwijaya Air) yang rutenya hanya menuju Batam dan sebaliknya.

"Sementara kini, permintaan tiket penerbangan juga tinggi. Ya jadinya maskapai leluasa menerapkan tarif, sesuai teori supply-demand juga," ujar Sapta, kepada batamnews.co.id, Selasa (13/9/2016)

Soal tarif penerbangan Natuna yang mahal tersebut, belum lama ini dilakukan inspeksi oleh Otoritas Kebandaraan (Otban). "Kendati tarif maksimal untuk dewasa bisa mencapai Rp 1,8 juta sekali jalan, Otban masih memberi toleransi hingga batas itu," jelas Sapta.

"Yang jadi temuan justru untuk seat penerbangan anak-anak. Dianggap terlalu tinggi. Otban meminta maskapai memperbaiki hal itu," ujarnya lagi.

Sementara itu, Distrik Manajer Sriwijaya Air di Natuna, Yati Tatik Erawani mengakui pihaknya masih menunggu regulasi baru dari manajemen pusat terkait sistem reservasi untuk anak-anak.

"Memang sebelumnya ada temuan dari Otban yang inspeksi Agustus lalu ke Natuna. Tapi soal reservasi ini sistemnya memang sudah ditentukan dari pusat," kata Tatik.

Tarif penerbangan untuk anak-anak di atas dua tahun dijelaskannya sama dengan dewasa. "Selama ini sama dengan dewasa. Kalau dapat seat Rp 1.3 juta, ya tarifnya segitu. Mereka udah dapat seat sendiri dan free bagasi," terangnya.

Hal yang sama nampaknya juga berlaku untuk semua maskapai yang melayani rute Natuna selama ini. Otban meminta maskapai untuk membedakan tarif bagi seat anak-anak.

(fox)


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews