Bursa Wagub Kepri Mulai Memanas

Soerya Respationo Mulai Gencar Lobi-lobi Politik Incar Posisi Wagub

Soerya Respationo Mulai Gencar Lobi-lobi Politik Incar Posisi Wagub

Soerya Respationo dalam sebuah kesempatan beberapa waktu lalu (Foto: Batamnews)

BATAMNEWS.CO.ID, Batam - Soerya Respationo dikabarkan ikut mendaftar sebagai bakal calon wakil gubernur Kepulauan Riau (Kepri). Informasi yang diperoleh Soerya telah melakukan lobi-lobi terhadap lawan politiknya untuk mendampingi Gubernur Kepri Nurdin Basirun.

Soerya pun menjadi salah satu calon kuat calon wakil gubernur. 

Selain Soerya, ada dua nama lain bakal calon kuat yakni mantan Kepala BP Batam Mustofa Wijaya dan Kepala Dispenda Kepri Isdianto.

Informasi dari sumber batamnews.co.id, Soerya telah melakukan pertemuan dengan petinggi partai lawan politiknya, seperti PPP, Gerindra dan PKB. Beberapa diantaranya setuju mengusung Soerya sebagai wakil gubernur.

"Kami ada ditelpon dari Jakarta (Ketua Umum PKB). Isinya menanyakan soal beliau (Soerya)," ujar Sirajuddin Nur, Kader Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) saat dikonfirmasi mengenai isu yang berkembang tersebut kepada Batamnews.co.id, Sabtu (3/9/2016).

Sejauh ini, kata Sirajuddin, PKB belum memberikan sinyal terkait dukungan terhadap mantan wakil gubernur Kepri itu. 

Kendati demikian, sinyal pembahasan secara intensif mengenai hal tersebut belum digelar.

”Belum ada pembahasan di internal partai," kata dia.

Sirajuddin pun sudah mendengar kabar Soerya yang ikut mendaftar sebagai bakal calon wakil gubernur.

Namun, sejauh ini, kata dia, belum ada nama-nama bakal calon wakil gubernur masuk ke DPRD Kepri.

"Kabarnya ada tiga calon kuat, Selain Soerya Respationo ada Mustofa Wijaya dan Isdianto. Tapi nama-namanya belum masuk," ujar Wakil Ketua Komisi II DPRD Kepri ini.

 

[is]


Komentar Via Facebook :

Berita Terkait

close

Aplikasi Android Batamnews