Berstatus Swasta, PLN Batam Ingin Naikkan Tarif 47 Persen Setara PLN Persero

Berstatus Swasta, PLN Batam Ingin Naikkan Tarif 47 Persen Setara PLN Persero

BATAMNEWS.CO.ID, Batam - Bright PLN Batam ngotot menaikkan tarif listrik hingga 47 persen mendekati 50 persen. Pihak PLN Batam beralasan ingin seperti PLN nasional (Persero) kendati PLN Batam merupakan swasta.

Bahkan pihak PLN mengaku tarif dasar listrik di sektor Rumah tangga terus merugi. 

"Kami hanya minta azas keadilan saja, karena untuk tarif dasar listrik di Tanjungpinang dan Belakangpadang sudah disesuaikan, kan tidak adil itu namanya listrik sama tapi harga beda,” kata Agus, Sekretaris Perusahaan PT. PLN Batam, saat dihubungi lewat pesan Whatsapp, Jumat (19/8/2016). 

Kerugian PLN Batam di sektor rumah tangga diakibatkan tidak adanya subsidi dari pemerintah dan biaya produksi lebih tinggi lebih dari harga jual. 

"Untuk sektor rumah tangga pasti kami rugi karena biaya produksi lebih tinggi dan kami tidak dapat subsidi seperti halnya PLN nasional,” kata Agus. 

PLN meminta penyesuaian tarif dasar listrik di angka 1.300 s.d 2.200/Kwh, sehingga dapat membiayai produksi untuk bisnis PLLN dibidang lain. 

"Kami juga perlu biayai bisnis PLN yang lainnya di luar bisnis inti,” kata Agus.

Sudah empat kali PLN melakukan pembahasan dengan DPRD Provinsi tetapi juga belum membuahkan hasil.

 

[ret]


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews