Mobil Terbang Sejauh 5 Meter dan Tabrak Bengkel, Sopir: Saya Lagi Melamun

Mobil Terbang Sejauh 5 Meter dan Tabrak Bengkel, Sopir: Saya Lagi Melamun

Penampakan mobil Carry yang menabrak bengkel. (Foto: Edo/Batamnews)

BATAMNEWS. CO.ID, Batam - Sopir mobil pick up yang menyeruduk sebuah bengkel di Sei Panas, Batam Kota, Kepulauan Riau, ternyata mengantuk saat kejadian. Abram, 29, mengaku melamun saat mengemudi.

Tak ayal, mobil Suzuki Mega Carry Extra, BP 8206 DJ, itu menerabas sebuah bengkel sepeda motor di pinggir jalan.

Mobil yang dikemudikan Abram saat itu dari arah Vihara Maitreya Sei Panas menuju Bengkong. Ia hendak menukar mobil dengan sepeda motor. 

Selain melamun, Abram mengaku ban belakang mobil kurang angin atau kempes.

"Saya ngelamu tadi. Trus ban belakang juga kurang angin. Pas mau salip motor di depan langsung keluar jalur," ujar Abram, saat ditemui di kantor polisi, Senin (4/4/2016).

Saat itu ia berusaha menyalip sepeda motor, namun gagal hingga menyeruduk bengkel tersebut.

Ia baru sadar ketika menabrak bengkel. "Saya tersadar pas menabrak sebuah bengkel," kata Abram.

Sementara itu, saksi mata yang merupakan karyawan bengkel yang dihantam oleh pick up putih itu mengatakan bahwa sebelum menghantam bengkel, mobil tersebut sempat terbang usai memanjat gundukan tanah. 

Seperti mobil off road, pick up tersebut terbang sejauh lima meter dan akhirnya mendarat di bengkel motor yang berada di Bukit Beruntung, Sei panas, Batam, Kepri. 

 

[edo]


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews