Keluarga Tolak Polisi Autopsi Jenazah Sam, Ada Apa?

Keluarga Tolak Polisi Autopsi Jenazah Sam, Ada Apa?

Malina, kakak Sam, menangis di atas jenazah adiknya itu. (Foto: Edo/Batamnews)

BATAMNEWS.CO.ID, Batam - Korban tewas sepulang dari diskotek diduga memiliki riwayat penyakit maag kronis. Kepada rekannya, Sam pernah bercerita mengalami sakit maag.

"Ia sering bilang saat nelpon, kalau dia lagi sakit perut, dan menyesak ke hulu hatinya. Katanya ia sakit maag kronis," ujar rekan korban, Minggu (27/3/2016).

Jenazah Sam kemudian dibawa ke RSBP Sekupang. Tampak beberapa rekan-rekan korban panik.

Rencananya korban akan diterbangkan ke kampung halamannya di Siantar, Sumatera Utara. 

Pria berstatus lajang ini, pernah bekerja di sebuah hotel di Tanjunguban. Ia kemudian berhenti dan kembali ke Medan. Sam kemudian pergi ke Batam, hingga akhirnya tewas.

Malina mengatakan, pihak keluarga sudah pasrah dengan kematian Sam. Ia meminta polisi tidak melakukan autopsi meskipun Sam diduga over dosis obat-obatan terlarang.

Ia menuturkan traged serupa pernah dialami keluarganya pada saat abangnya ditemukan tewas di laut saat berkerja di Kalimantan.

"Keluarga kami dikampung sudah ikhlas. Dulu Abang juga tewas ditemukan di laut waktu kerja di Kalimantan. Bapaknya sudah ikhlas, makanya jenazah secepatnya dibawa" kata Malina.

 

[edo]


Komentar Via Facebook :

Berita Terkait

close

Aplikasi Android Batamnews