Tempat Pemungutan Suara Rawan Banjir dan Terpencil jadi Perhatian Serius Pemerintah

Tempat Pemungutan Suara Rawan Banjir dan Terpencil jadi Perhatian Serius Pemerintah

Tempat Pemungutan Suara Rawan Banjir di Pekanbaru, Riau.

Pekanbaru, Batamnews - Pemerintah Kota (Pemko) dan Polresta memberikan perhatian khusus ke tempat pemungutan suara (TPS) terpencil dan rawan banjir. Karena, Pemko Pekanbaru telah mengucurkan anggaran agar Pemilu 2024 terselenggara dengan baik. 

"Kami merupakan pendukung utama agar terselenggara Pemilu. Pelaksananya adalah KPU Pekanbaru," kata Sekretaris Daerah Kota (Sekdako) Pekanbaru Indra Pomi Nasution, Rabu, 31 Januari 2024. 

Dukungan itu diberikan dalam bentuk anggaran dan kebijakan. Diharapkan, Pemilu ini terselenggara dengan Langsung Umum Bebas Rahasia (LUBER). 

"Semua orang berhak memberikan hak suaranya," ujar Indra Pomi. 

Baca juga: KPU Karimun Fasilitasi Hak Pilih di Rumah untuk Warga Sakit Saat Pemilu

Dalam pelaksanaan Pemilu nanti, ada empat hal yang akan diantisipasi Polresta Pekanbaru. Hal yang perlu diantisipasi adalah TPS di daerah rawan banjir, TPS di daerah perbatasan, TPS khusus di Lapas, dan TPS daerah terpencil. 

"Banyak juga pihak menyampaikan pendapat bahwa masih ada pemilih tambahan yang mendaftar. Mereka itu ada yang baru pindah tugas atau bebas dari tahanan," ungkap Indra Pomi. 

Kemudian, posko juga akan dibangun. Supaya, Forkopimda mudah dalam pengendalian pelaksanaan Pemilu. Posko ini dibuat secara mobile akan membahasa permasalahan selama Pemilu.

Baca juga: KPU Lingga Gelar Simulasi Pemungutan Suara, Pastikan Pemilu 2024 Berjalan Lancar

"Permasalahan paling penting adalah TPS wilayah terpencil yang minta diprioritaskan. Surat suara jangan dicampur dengan TPS lain, supaya sampai ditujuan dengan baik," jelas Indra Pomi.


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews