BRK Syariah Capem Batam Tiban Gencarkan Edukasi Tabungan SimPel di SMA Negeri 24 Batam

BRK Syariah Capem Batam Tiban Gencarkan Edukasi Tabungan SimPel di SMA Negeri 24 Batam

PT Bank Riau Kepri Syariah (Perseroda) Cabang Pembantu (Capem) Batam Tiban menggelar sosialisasi tabungan Simpanan Pelajar (SimPel) di SMA Negeri 24 Batam, Senin, 22 Januari 2024.

Batam, Batamnews – PT Bank Riau Kepri Syariah (Perseroda) Cabang Pembantu (Capem) Batam Tiban menggelar sosialisasi tabungan Simpanan Pelajar (SimPel) di SMA Negeri 24 Batam, Senin, 22 Januari 2024.

Kegiatan ini bertujuan untuk mengedukasi dan mendorong budaya menabung sejak dini, yang ditujukan khusus bagi pelajar di Kota Batam, Kepulauan Riau (Kepri).

Sosialisasi yang dipimpin oleh Yuanita yang merupakan Funding dari BRK Syariah Capem Batam Tiban ini disambut antusias oleh pelajar serta para guru di sekolah tersebut. 

Baca juga: Paduan Suara Bank Riau Kepri Syariah Voice Raih Medali Perak Ajang FPSSJK 2023

Simpel merupakan salah satu inisiatif OJK untuk memperluas akses keuangan bagi kalangan pelajar. Sekaligus mengajarkan dan membiasakan mereka mengelola uang sejak dini karena produk ini dapat digunakan mulai dari siswa PAUD hingga SMA. 

“Tabungan Simpanan Pelajar (SimPel) yang fitur-fitur Simpel cocok untuk para pelajar PAUD, TK/RA, SD/MI, SMP/MTs, SMA/MA karena untuk pendaftarannya tidak perlu KTP, bebas biaya administrasi, dan setoran awal serta bulanan tidak besar. Alhamdulillah, pelajar SMA Negeri 24 Batam antusias mendengarkan paparan kita tentan produk tabungan Simpel ini,” kata Yuanita. 

Setoran awal minimal Rp1.000 untuk Tabungan SimPel dan untuk setoran selanjutnya mulai dari Rp1.000 saja. Yang paling keren, katanya, bisa merasakan sendiri sensasi menabung di bank dan mendapatkan buku tabungan dengan nama sendiri. 

Baca juga: UMKM Natuna Paling Banyak Manfaatkan Plafon Pinjaman Tanpa Bunga di Bank Riau Kepri Syariah 2023

“Semua pelajar akan paham pentingnya menabung dan kebiasaan menabung tersebut akan tumbuh pada diri mereka selaku pelajar. Kami akan terus melakukan kegiatan seperti ini ke sekolah-sekolah lainnya dengan harapan, anak-anak tidak menunda lagi kebiasaan menabung sebagai budaya,” ujar Yuanita yang dalam kesempatan itu juga mensosialisasikan tentang agen akulaku di koperasi sekolah. 

Kepala SMA Negeri 24 Batam, Anita Sukma dalam kesempatan itu menyampaikan apresiasi kepada BRK Syariah Capem Tiban yang sudah menyediakan waktu untuk berbagi ilmu tentang pentingnya menabung kepada anak-anak didiknya. 

“Paparan tentang pentingnya menabung langsung dari pihak bank ini membuat anak-anak antusias untuk membuka rekening Simpel. Semoga kegiatan ini dapat menggali dan menumbuhkan kebiasaan menabung bagi pelajar sebagai upaya meningkatkan kemampuan mengelola keuangan dan sejak dini,” tutur Anita Sukma.


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews