Pemkab Karimun Siapkan Kawasan Taman Bunga Taplau Jadi Destinasi Kuliner Primadona

Pemkab Karimun Siapkan Kawasan Taman Bunga Taplau Jadi Destinasi Kuliner Primadona

Pemkab Karimun berencana merenovasi Taman Bunga Tepu Laut Karimun jadi lebih menarik. (Foto: istimewa)

Karimun, Batamnews - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Karimun, Kepulauan Riau (Kepri), berencana akan merevitalisasi kawasan Taman Bunga Tepi laut atau lebih dikenal Taplau Tanjungbalai Karimun.

Rencana itu menyusul adanya masukan dan kritik para pedagang di kawasan Taplau yang merasa bahwa area tempat mereka berjualan tidak tersentuh pembangunan.

"Kemarin para pedagang menyampaikan kepada saya, 'Pak Coastal di Bangun, Pasar Malam di Bangun, kami kenapa tidak diperhatikan'. Dan saya sampaikan bahwa, tahun 2024 ini kita akan bersihkan," kata Bupati Karimun Aunur Rafiq.

Baca juga: Tarif Parkir Progresif Diterapkan di Pelabuhan Sri Tanjung Gelam Karimun

Maka, tahun 2024 ini, kawasan Taplau akan dilakukan pembenahan, berupa pembersihan area dan penataan pedagang, sehingga kedepannya Taplau juga menjadi kawasan Kuliner seperti Coastal Area dan Pasar Malam.

"Akan dibersihkan, diberikan gerobak dan lampu kita pasang. Sehingga lokasi itu akan menjadi tempat kuliner juga bersama-sama dengan yang lainnya," ujarnya.

Dalam kesempatan itu, Rafiq juga mengatakan, menjelang berakhirnya masa jabatannya sebagai Bupati Karimun, harapannya pembangunan-pembangunan di masa kepemimpinannya bisa dirasakan manfaatnya oleh masyarakat Kabupaten Karimun.

Baca juga: Polres Karimun Sita Puluhan Knalpot Brong demi Kenyamanan Berlalu Lintas

"Menjelang Desember 2024, mudah-mudahan meski tidak semua dapat saya lakukan, tapi paling tidak ada yang bisa dimanfaatkan masyarakat disini," ucapnya.

Seperti diketahui, Taplau merupakan salah satu kawasan Kuliner di Kabupaten Karimun yang telah sejak lama berdiri. Pusat kuliner ini merupakan salah satu tempat pilihan masyarakat untuk menjajaki kuliner-kuliner di Karimun.

Lokasinya yang berada di tepi laut dan mudah terjangkau, menjadi pertimbangan masyarakat untuk mengunjungi tempat ini. Namun, lokasi tersebut telah lama tidak tersentuh pembangunan. Meskipun, selalu ramai, kondisi Taplau saat ini banyak yang perlu dibenahi, agar bisa menarik lebih banyak pengunjung.


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews