Drama Lima Set, Tim Voli Riau Tundukkan Kepri di Porwil Sumatera XI

Drama Lima Set, Tim Voli Riau Tundukkan Kepri di Porwil Sumatera XI

Pertandingan pertama babak penyisihan group A pada Pekan Olahraga Wilayah (Porwil) Sumatera XI. (Foto: istimewa)

Pekanbaru, Batamnews - Tim bola voli putra Riau berhasil menorehkan kemenangan pada laga pembuka babak penyisihan grup A di Pekan Olahraga Wilayah (Porwil) Sumatera XI. Pertandingan yang berlangsung Ahad, 5 November 2023 malam, di GOR Pekanbaru ini menghadirkan aksi tim putra Riau melawan tim putra Kepulauan Riau (Kepri).

Keberhasilan pertama diraih oleh anak asuh Heri Yandi pada set pertama dengan skor telak 25:15. Namun, tim Kepri berhasil menyamakan kedudukan di set kedua menjadi 1-1 dengan skor 25:27.

Tuan rumah Riau kembali menunjukkan dominasinya di set ketiga dengan skor 25:19. Sementara itu, di set keempat, tim Kepri memaksa terjadinya laber set dengan kemenangan 25:21, sehingga skor menjadi imbang 2-2.

Baca juga: Edy Natar Nasution Gantikan Syamsuar sebagai Plt Gubernur Riau

Pada set penentu, strategi Heri Yandi terbukti efektif sehingga tim Riau memenangkan set kelima dengan skor 15:10. Kemenangan ini mengantarkan tim Riau mengungguli Kepri dengan skor akhir 3:2.

Heri Yandi mengungkapkan kegembiraannya atas kemenangan tersebut, “Alhamdulillah malam ini pertandingan berlangsung seru dan kami berhasil memenangkannya,” ujar pelatih Tim Voli Putra Riau.

Pelatih tersebut juga mengakui sempat terjadi laber set, yang kemudian diatasi dengan perubahan strategi permainan. “Awalnya kami sedikit kaku karena ini pertandingan pertama, tapi kami akan berusaha tampil lebih baik pada pertandingan selanjutnya,” tambah Heri Yandi.

Kemenangan ini membawa tim voli putra Riau akan bersiap menghadapi tim voli putra Sumatera Selatan esok hari pukul 12.00 WIB.


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews