Tingkat Penghunian Kamar Hotel di Riau Anjlok, Pelaku Usaha Didorong Tingkatkan Layanan

Tingkat Penghunian Kamar Hotel di Riau Anjlok, Pelaku Usaha Didorong Tingkatkan Layanan

Ilustrasi kamar hotel.

Pekanbaru, Batamnews - Data yang dirilis oleh Badan Pusat Statistik (BPS) Riau pada Sabtu (7/10/2023) menunjukkan bahwa Tingkat Penghunian Kamar (TPK) hotel di Riau mengalami penurunan sebesar 1,30 poin pada bulan Agustus 2023 dibandingkan dengan Agustus 2022.

Pada bulan Agustus 2022, TPK di Riau mencapai 38,88 persen, sementara pada Agustus 2023, angka TPK hanya mencapai 37,58 persen dari total kamar hotel di Riau.

Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Riau, Asep Riyadi, menyatakan bahwa penurunan ini perlu menjadi perhatian serius bagi para pelaku bisnis di sektor perhotelan.

Baca juga: Promo "Savetember" di Prime Park Hotel Pekanbaru: Harga Spesial dan Fasilitas Menarik Tersedia

"Bisa saja dilakukan evaluasi strategi pemasaran. Termasuk layanan hotel. Guna meningkatkan TPK masa datang," jelas Asep kepada wartawan di Pekanbaru.

Menurut Asep, peenurunan itu menjadi salah satu tolak ukur, dalam mengukur produktivitas usaha jasa akomodasi di Provinsi Riau.

"Perlu kali rasanya pelaku usahanya melakukan peningkatan pelayanan," pungkasnya.


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews