Musisi Bintan Timur Bersatu dalam Konser Amal: KSB dan Pemuda Pemudi Bintan Jadi Pelopor

Musisi Bintan Timur Bersatu dalam Konser Amal: KSB dan Pemuda Pemudi Bintan Jadi Pelopor

Cokky Wijaya Saputra SH ikut memeriahkan konser amal di Bintan Timur. (Foto: istimewa)

Bintan, Batamnews - Akau Taman Kota Kijang, Bintan Timur, Kabupaten Bintan, Kepulauan Riau (Kepri), pada malam Minggu tanggal 9 September 2023 lalu, menjadi saksi kehadiran musisi berbakat yang bersatu dalam sebuah konser amal yang diinisiasi oleh KSB (Komunitas Sosial Budaya) dan Pemuda Pemudi Bintan.

Acara ini juga dihadiri oleh Bang Jimi, Yadi, Band Kampung, Fersayum Band, dan banyak lainnya, termasuk Cokky Wijaya Saputra SH, yang turut meramaikan acara ini.

Konser amal ini merupakan sebuah kegiatan rutin yang digelar untuk tujuan sosial, penggalangan dana, dan hiburan bagi masyarakat Bintan Timur, khususnya. Selama acara berlangsung, terlihat betapa kompaknya masyarakat Bintan Timur dalam menjalankan kegiatan sosial yang kreatif melalui musik.

Baca juga: Demo Tolak Relokasi Melayu Rempang di BP Batam, Rusuh: Polisi Lepaskan Gas Air Mata

Bang Yadi, salah satu musisi yang tampil, mengatakan bahwa musik memiliki kekuatan untuk menyatukan pikiran dan mempererat persatuan saat menikmati musik bersama.

Selain memberikan hiburan, konser ini juga memberikan dampak positif pada usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) di sekitar Akau Taman Kota Kijang. Kehadiran pengunjung yang ramai turut meningkatkan penjualan produk UMKM setempat.

Seluruh dana donasi yang terkumpul dari konser ini akan disumbangkan kepada pasien yang saat ini membutuhkan pengobatan di Batam.

Cokky Wijaya Saputra SH, salah satu pengisi acara, menyanyikan lagu "Separuh Nafas" dari Dewa, menciptakan suasana meriah di Akau Taman Kota Kijang. Cokky mengucapkan terima kasih atas undangan untuk berpartisipasi dalam acara ini sambil berkontribusi dalam penggalangan dana yang mulia.

Baca juga: Polsek Rangsang Barat Bantu Anak Balita Stunting di Meranti dengan Program Sobat

Tidak hanya sebagai seorang musisi, Cokky Wijaya Saputra SH juga dikenal sebagai mantan Wakil Direktur BUMD PT Pelabuhan Kepri. Beliau baru-baru ini menyatakan niatnya untuk maju sebagai calon legislatif di Bintan Timur Dapil 3.

Terkait spekulasi sebelumnya yang mengatakan bahwa beliau belum mengundurkan diri dari jabatan sebelumnya, Cokky dengan tegas mengklarifikasi bahwa beliau telah mengundurkan diri dan bahkan menunjukkan tiga bukti konkret, yaitu surat pengunduran diri, tanda terima, dan SK pemberhentian.

"Motivasinya adalah untuk berbakti kepada masyarakat Bintan Timur, khususnya untuk aktif terlibat dalam mendukung nelayan di Kijang," ucap Cokky.


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews