Deputi Gubernur Senior Bank Indonesia hadir di Batam, Suryono dikukuhkan sebagai Kepala Perwakilan BI Kepri

Deputi Gubernur Senior Bank Indonesia hadir di Batam, Suryono dikukuhkan sebagai Kepala Perwakilan BI Kepri

Deputi Gubernur Senior BI, Destry Damayanti.mengukuhkan Suryono sebagai Kepala Perwakilan Bank Indonesia Kepri menggantikan Musni Hardi K.Atmaja (ist)

Batam, Batamnews - Upacara pengukuhan Suryono sebagai Kepala Perwakilan Bank Indonesia (BI) Provinsi Kepulauan Riau berlangsung khidmat dan dihadiri oleh Wakil Gubernur Kepulauan Riau, Hj. Marlin Agustina.

Acara ini berlangsung pada Kamis (8/6/2023), di Aula Raja Ali Fisabilillah Kantor Perwakilan Bank Indonesia Kepulauan Riau.

Suryono resmi dikukuhkan sebagai Kepala Perwakilan BI Provinsi Kepulauan Riau oleh Deputi Gubernur Senior BI, Destry Damayanti. Ia mengambil alih posisi dari Musni Hardi K. Atmaja, yang kini bertugas di Bank Indonesia Perwakilan DKI Jakarta. 

Sebelum menjabat sebagai Kepala Bank Indonesia Provinsi Kepulauan Riau, Suryono memiliki pengalaman sebagai Kepala Group Operasionalisasi Kebijakan Utama Departemen Regional Bank Indonesia Pusat.

Pemberian cindera mat oleh Deputi Gubernur Senior BI, Destry Damayanti. (ist)

Acara pengukuhan tersebut turut dihadiri oleh Konjen Singapura, para pimpinan instansi vertikal dan daerah se-Kepulauan Riau, para pimpinan cabang Bank BUMN dan pimpinan perusahaan, awak media, serta tamu undangan lainnya. 

Dalam sambutannya, Wakil Gubernur mengungkapkan harapannya akan terus meningkatkan kerjasama antara pemerintah daerah, Bank Indonesia, dan instansi lainnya, terutama dalam pengendalian inflasi dan pengembangan Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM).

Kepada Suryono, Destry Damayanti berpesan agar tetap melanjutkan kinerja positif yang selama ini telah dilakukan oleh Musni Hardi K Atmaja.

Diantara kinerja baik tersebut yakni menjaga sistem moneter di Kepulauan Riau. Hal itu terlihat dari tingkat inflasi di Kepulauan Riau yang masih dalam tren positif.

"Petumbuhan ekonomi di Kepulauan Riau dibarengi dengan inflasi yang baik juga. Kenapa demikian, karena kinerja keuangan yang baik pula, kita punya  Tim Pengendalian Inflasi Pangan (TPIP), kita TPID yang mengendalikan inflasi daerah yang alhamdulillah sangat efektif dalam menurunkan inflasi, khususnya inflasi pangan,"kata Destry Damayanti.

Menurut Destry Damayanti, share dari inflasi pangan terhadap inflasi total sangat besar. "Berapa kali kami pengukuhan kemudian ketemu dengan pimpinan BI daerah juga selalu yang disampaikan ke saya, kami sekarang senang karena membahas inflasi itu orang sudah pada mengerti kenapa kita perlu menekan inflasi,"kata Destry Darmayanti.

Foto bersama Deputi Gubernur Senior BI, Destry Damayanti dengan Kepala BI Perwakilan Kepri yang baru dan yang lama (ist)

Tak lupa juga, Destry Damayanti berpesan agar Kepala BI yang baru selalu aktif untuk berkoordinasi dan bersinergi dengan pemerintah daerah, otoritas jasa keuangan, dan pelaku usaha dalam menghadapi tantangan dan peluang yang ada. Ia menekankan pentingnya menjaga nilai tukar rupiah, inflasi, dan likuiditas perbankan di tengah dinamika ekonomi global dan nasional.

“Saya yakin dengan pengalaman dan kompetensi yang dimiliki oleh Bapak Suryono, beliau dapat membawa BI Perwakilan Kepri ke arah yang lebih baik dan memberikan kontribusi positif bagi masyarakat Kepri,”pungkasnya

Acara pengukuhan ditutup dengan momen foto bersama dan pemberian ucapan selamat dari para undangan.
 


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews