BP Batam Salurkan Bantuan untuk Masjid dan Anak Yatim di Masjid Sabilil Huda

BP Batam Salurkan Bantuan untuk Masjid dan Anak Yatim di Masjid Sabilil Huda

Foto : BP Batam

Batam, Batamnews - Badan Pengusahaan Batam (BP Batam) melalui Badan Koordinasi Dakwah Islam (BKDI) BP Batam melakukan kunjungan ke Masjid Sabilil Huda, Tanjung Uncang dalam rangka kegiatan Safari Ramadhan 1444 H pada Selasa (11/4/2023) sore.

Kegiatan tersebut dilakukan sebagai tindak lanjut instruksi dan harapan dari Kepala BP Batam, Muhammad Rudi, untuk mempererat tali silaturahmi dengan masyarakat di bulan suci Ramadan ini.

Sekretaris Panitia Ramadhan BP Batam, Nova Ridwanullah, mengatakan bahwa kunjungan ke Masjid Sabilil Huda merupakan bagian dari kegiatan Safari Ramadhan yang telah dilakukan oleh BKDI BP Batam sejak 27 Maret 2023. Kegiatan ini merupakan kegiatan minggu terakhir sebelum Hari Raya Idul Fitri.

"Harapan kami dari kunjungan ini bisa memperkuat silaturahmi. Selain itu juga, untuk menguatkan keimanan kita dan kepedulian kita kepada sesama," ujar Nova.

Nova mengakui bahwa banyak masyarakat di Batam yang membutuhkan perhatian. Oleh karena itu, sebagai bentuk kepedulian kepada masyarakat, BKDI BP Batam menyalurkan bantuan untuk operasional masjid dan santunan kepada anak yatim di sekitar masjid. Dana untuk pemberian santunan anak yatim dan operasional masjid dikumpulkan melalui infaq dan sedekah dari pegawai BP Batam.

Nova berharap bahwa kegiatan seperti ini dapat dilakukan lebih banyak lagi di masa depan dan mengajak rekan-rekan di BP Batam untuk memberikan sedekah yang lebih besar agar silaturahmi dapat terus terjalin.


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews