Infineon se-Asia Pasifik Adu Projek Inovasi dan Digitalisasi di Batam

Infineon se-Asia Pasifik Adu Projek Inovasi dan Digitalisasi di Batam

Pembukaan Asia Pacific Technical Symposium (APTS) Infineon di Batam. (Foto: istimewa)

Batam, Batamnews - PT Infineon Technologies Batam menjadi tuan rumah pelaksanaan Asia Pacific Technical Symposium (APTS). Kegiatan ini berlangsung dari 15-16 November 2022 di Radisson Hotel, Batam, Kepulauan Riau.

Operation Planning Control Manager Infineoon Batam sekaligus Project Manager APTS 2022, Marudut Marhalim Sibuea mengatakan kegiatan APTS ini merupakan forum bagi perusahaan Infineon yang ada di Asia Pasifik. 

“Setiap tahunnya kegiatan ini digelar, namun selama pandemi Covid-19 sempat terhenti, baru dilanjutkan pada tahun ini karena pemerintah sudah melonggarkan pintu masuk antar negara,” ujar Marudut. 

Pada pelaksanaan APTS, setiap sites Infineon yang ada di Asia Pasifik yaitu di Melaka dan Kulim yang berada di Malaysia, Singapura dan Batam secara bergantian menjadi tuan rumah. Sebelumnya pada tahun 2017 APTS dilaksanakan di Kulim, tahun 2018 di Singapura, dan tahun 2019 di Melaka. 

“Baru kemudian tahun 2022 di Batam,” katanya. 

Dalam rangkaian kegiatan APTS, setiap sites Infineon akan berlomba untuk menunjukkan ide-ide berupa projek digitalisasi dan inovasi. Tahun ini APTS mengambil tema Connecting Our Value True Inovation and Digitalisation, senada dengan program pemerintah yang menggaungkan industri 4.0. 

“Nah Infineon mengambil bagian juga,” katanya.

Sementara itu Product Test Engineering Head Infineon Batam, Mohammad Adriansyah menambahkan pihaknya ikut ambil bagian dalam APTS dengan menghadirkan 8 projek, setelah melalui proses seleksi dari 51 projek. 

“Totalnya 51 projek submit dari Batam, kami seleksi, hingga akhirnya ada 8 grand finalis, kami cari idenya yang baru,” ujar Adrian. 

Ada 8 project, total 51 yg submit dari Batam, kita seleksi semi final, ada 8 grand finalis, kita cari yg bener2 yg idenya baru, penjurian sudah dilakukan tahun lalu. Kembali lagi terhambat karena Covid-19 

Selain dari Infineon, sites yang lain dari Singapura, Kulim dan Melaka juga turut mengambil bagian dalam kompetisi tersebut. Dan akan dipilih satu projek sebagai grand champion. 

“Nanti kita encourage untuk side plant best practive implementation,” katanya. 

Sebanyak 45 projek hadir dalam event tersebut. Lebih dari 160 peserta dari 4 site Infineon. 

Dalam kesempatan itu, Politeknik Batam dan Universitas Universal juga menampilkan projek inovasi para mahasiswa mereka. Salah satu projek dari Politeknik Batam untuk scuba divinv telah digunakan untuk produk infineon. 

Untuk kegiatan industri, saat ini Wuling Motor dan PT Infinity Nuansa Internasional menampilkan produk mereka dengan produk infineoon yang digunakan didalamnya yaitu Wuling Air Ev yang merupakan mobil listrik. 


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews