Banjir di Tanjung Riau Rendam Puluhan Rumah

Banjir di Tanjung Riau Rendam Puluhan Rumah

Banjir yang melanda Taman Laguna Indah Tanjung Riau, Batam. (Foto: Istimewa)

BATAMNEWS.CO.ID, Batam - Hujan yang mengguyur Kota Batam sejak malam tadi merendam Perum Taman Laguna Indah, Kelurahan Tanjung Riau, Kecamatan Sekupang, Kota Batam. Terdapat puluhan rumah terendam.


Air mencapai setinggi pinggang orang dewasa dan masuk ke dalam rumah. Warga terpaksa menyelamatkan barang-barang berharga dari banjir tersebut.


Ketua RT 11 Kelurahan Tanjung Riau, Salmadi mengatakan, banjir tersebut disebabkan hujan yang mengguyur Batam sejak pagi, diperparah lagi, sejak semalan hujan lebat.

Banjir di Taman Laguna Indah. (Foto: Ist)


“Tidak itu saja, parit dipenuhi eceng gondok, jadi air meluap ke jalan dan ke dalam rumah warga," ujar Salmadi yang dihubungi melalui telepon, Minggu (13/12/2015).


Kemudian, posisi perumahan yang terletak juga agak rendah, dan semakin banyaknya bangunan, dan penampungan air parit juga tidak bisa menampung lagi.

”Posisi perumahan rendah, bangunan tambah banyak, parit tersumbat eceng gondok," kata Salmadi


Menurut dia, banyaknya eceng gondok membuat parit tersumbat.


"Kalau gotong royong membersihkan parit, sudah kami lakukan, tapi perkembangan eceng gondok sangat cepat," paparnya


Salmadi mengaharapkan kepada pemerintah atau instansi yang terkait untuk melakukan pembenahan penampungan atau pembuangan air, dan mengeruk parit yang sudah mulai dangkal karena lumpur.

 

[snw]


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews