Motif Pembacokan Sekuriti Pos Jaga Kawasan Galangan di Batam

Motif Pembacokan Sekuriti Pos Jaga Kawasan Galangan di Batam

Korban terkapar usai dibacok. (Foto: ist/Batamnews)

Batam, Batamnews - Sandro, seorang sekuriti PT Sumber Marine di kawasan Tanjunguncang terluka parah usai dibacok seorang pria saat berjaga di pos gerbang masuk. Kejadian Sabtu (19/2/2022) itu terekam kamera CCTV.

Dari penelusuran Batamnews, dikabarkan motif pembacokan itu karena sakit hati. Pelaku tak lain adalah karyawan di galangan.

Baca juga: Aksi Brutal Pembacokan Sekuriti Galangan di Batam Terekam CCTV

"Itu masalah salah parkir. Lalu ditegur sama sekuriti yang bersangkutan. Pelaku itu nggak boleh masuk kerja, disuruh pulang. Mungkin dia sakit hati dan tak lama balik lagi bawa parang, lalu membacok sekuriti itu," kata salah satu sumber Batamnews.

Benar saja, pelaku memang tampak mengincar satu sekuriti. Dalam rekaman CCTV terlihat seorang sekuriti lain yang berada di pos tampak diabaikan pelaku. 

Sandro yang baru menyadari dihampiri pria berparang tak sempat kabur menjauh. Pria itu membacoknya beberapa kali dan kemudian kabur. Sementara Sandro jatuh terkapar.

Pelaku mengenakan jaket berwarna abu-abu dan mengenakan helm. Pelaku kabur menggunakan sepeda motor bersama rekannya yang menunggu di luar kawasan. 

Sandro yang bersimbah darah langsung dilarikan ke Rumah Sakit Graha Hermine, Batuaji.

Baca juga: Keluar RS, Polisi Periksa Pelajar Korban Pembacokan di Batam 

Kapolsek Batu Aji Kompol Daniel Ganjar Kristanto membenarkan peristiwa tersebut. 

Daniel menyebutkan keadaan korban mulai membaik. "Ya benar, kita sudah ngecek dan korban saat ini mulai membaik," ujar Ganjar, Minggu (20/2/2022).

Polisi saat ini sedang melacak dan memburu pelaku.


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews