PKK Karimun Tanam Bawang Dayak untuk Obat

PKK Karimun Tanam Bawang Dayak untuk Obat

PKK Karimun tanam bawang Dayak (Foto: Edo/Batamnews)

Karimun, Batamnews - Bawang Dayak (Eleutherine palmifolia L Merr) adalah jenis bawang yang berasal dari Kalimantan, Indonesia. Bentuknya hampir sama dengan bawang merah, namun lebih pipih.

Ada banyak manfaat bawang Dayak bagi kesehatan yang sayang untuk dilewatkan. Berkat manfaatnya tersebut, bawang Dayak bahkan telah digunakan secara turun-temurun sebagai obat tradisional untuk mengatasi sejumlah penyakit.

Di Kabupaten Karimun, Kepulauan Riau (Kepri), bawang Dayak juga dilirik oleh Tim Penggerak Pembinaan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) Karimun. Diketuai Hj Raja Azmah Aunur Rafiq, bawang Dayak mulai dilestarikan dengan cara ditanam di Kawasan Kampung Toga Kunyit Asam, Kelurahan Harjosari, Kecamatan Tebing.

Baca juga: Pantai Pelawan Karimun Alami Kunjungan Teramai Pasca PPKM

"Tanaman bawang Dayak banyak memiliki manfaat bagi kesehatan, serta juga dapat mencegah bakteri," kata Raja Azmah, Kamis (13/1/2022).

Disebutkannya, selain dapat mencegah penyakit karena infeksi bakteri, awang Dayak juga disebut dapat mencegah diabetes, menjaga kesehatan tulang. Lalu, juga dapat melawan radikal bebas, mejaga kadar kolesterol normal dan juga diyakini dapat mengobati jerawat.

"Maka, tanaman yang berkhasiat untuk kesehatan ini harus dilestarikan dan dikembangkan," ucapnya.

Dipilihnya Kampung toga Kunyit Asam, juga sekaligus memantau langsung eksistensi kampung toga yang ada di Kabupaten Karimun, yang juga telah berhasil mendapatkan predikat kampung toga terbaik tingkat provinsi dan nasional.

Kedepannya, tidak hanya di Kampung Toga Kunyit Asam, bawang Dayak nantinya juga akan ditanam di kampung toga lainnya.


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews