Update Corona Batam: 1 Kasus Baru Positif Covid-19 Terdeteksi di Sagulung

Update Corona Batam: 1 Kasus Baru Positif Covid-19 Terdeteksi di Sagulung

Ilustrasi.

Batam, Batamnews - Warga Kelurahan Sagulung Kota, Sagulung terkonfirmasi positif Corona. Ini merupakan kasus baru positif Covid-19 pertama di Kota Batam, Kepulauan Riau pada bulan Desember 2021.

Tim Satuan Tugas Covid-19 Kota Batam melaporkan dengan tambahan kasus baru pada Kamis (2/12/2021) ini, kasus aktif tetap berjumlah 7 kasus atau 0,027 persen.

Hal ini seiring dengan adanya 1 pasien di Kelurahan Sadai, Kecamatan Bengkong yang dinyatakan sembuh.

Baca: Virus Corona Varian Delta Plus dan Omicron Belum Terdeteksi di Kepri

Tujuh kasus aktif ini terdiri dari 1 pasien isolasi mandiri, dan enam pasien yang dirawat di tiga rumah sakit rujukan.

Sementara, angka kesembuhan meningkat menjadi 24.993 orang atau 96,71 persen.

Tak ada laporan tambahan pasien meninggal dunia. Tingkat kematian tetap 3,25 persen atau 842 orang sepanjang pandemi.

Peta Sebaran

 

Terdapat perubahan peta sebaran kasus Corona di Batam. Meski demikian, zona kuning tetap tersemat pada lima kecamatan.

Satu-satunya pergeseran zona terjadi di Kecamatan Bengkong yang kini zona hijau dan Sagulung berada di zona kuning. 

Baca: Batam Waspada Varian Baru Corona Omicron dan Delta Plus

Empat kecamatan lainnya yang masih terdapat kasus Corona yakni Belakangpadang 1 kasus, Batuampar 1 kasus, Lubukbaja 3 kasus dan Batam Kota 1 kasus.

Selain Bengkong, enam kecamatan yang bebas kasus Covid-19 adalah Galang, Bulang, Batuaji, Sekupang, Nongsa, dan Seibeduk.


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews