Jadwal Timnas U-23 Vs Australia Berubah

Jadwal Timnas U-23 Vs Australia Berubah

Timnas U-23

Batam, Batamnews - Jadwal Timnas Indonesia U-23 melawan Australia pada Kualifikasi Piala Asia U-23 2022 mengalami perubahan. Kedua tim akan jumpa dua kali pada 26 dan 29 Oktober.

Sebelumnya, kedua tim sempat dijadwalkan akan berhadapan pada 27 dan 30 Oktober. Itu artinya, AFC memajukan 1 hari untuk masing-masing laga dalam format dua leg itu.

Baik PSSI maupun Federasi Sepakbola Australia (FFA) sudah mengonfirmasi kabar ini. Keduanya tetap akan berhadapan di Dushanbe, Tajikistan, yang merupakan tuan rumah Grup G.

"Australia U-23 akan menghadapi Indonesia di Dushanbe, Tajikistan, pada Selasa, 26 Oktober 2021, dan Jumat 29 Oktober 2021, dengan kedua laga akan kick off pukul 17.00, waktu setempat," sebut laman resmi timnas Australia, Socceroos.

"Uji coba melawan Nepal merupakan ujian terakhir sebelum menghadapi Australia di ajang Kualifikasi Piala AFC U-23 yang akan berlangsung pada 26 dan 29 Oktober mendatang," tulis PSSI yang mengabarkan hal serupa.

Timnas Indonesia U-23 awalnya juga akan menghadapi China dan Brunei pada kualifikasi. Namun kedua negara itu menyatakan mundur karena alasan situasi COVID-19.

AFC pun akhirnya memutuskan Timnas U-23 dan Australia untuk saling berhadapan dua kali. Saat masih diisi oleh empat tim, sedianya setiap tim memainkan tiga laga dengan saling berhadapan satu sama lain sebanyak satu kali.

 

Sebelum China dan Brunei mundur, Timnas U-23 juga bisa mengincar posisi runner-up untuk lolos ke babak utama. Kini Garuda Muda harus menjadi juara grup atau unggul poin atas Australia kalau mau lolos.

Karena jatah tiket runner-up untuk Grup G sudah ditiadakan oleh AFC. Maklum, kini Grup G hanya berisikan dua tim saja yakni Indonesia dan Australia.

"Pemenang pada dua laga selanjutnya akan melaju ke Piala Asia U-23 2022, yang akan digelar di Uzbekistan pada 1-19 Juni 2022," tulis Socceroos.


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews