Operasi Tangkap Tangan

KPK Tangkap Anggota DPR di Daerah Kelapa Gading

KPK Tangkap Anggota DPR di Daerah Kelapa Gading

Ilustrasi. (foto:ist/net)

BATAMNEWS.CO.ID, Jakarta - KPK membenarkan telah melakukan Operasi Tangkap Tangan (OTT) terhadap seorang anggota DPR dan menyita sejumlah uang bersamaan dengan penangkapan tersebut. OTT dilakukan di daerah Kelapa Gading, Jakarta Utara.

"Memang benar ada OTT dan telah diamankan sekitar enam atau tujuh orang yang diduga melibatkan anggota DPR RI," kata pelaksana tugas Indriyanto Seno Adji melalui pesan singkat, di Jakarta, Selasa (20/10/2015).

Namun Indriyanto tidak menjelaskan siapa anggota DPR yang diamankan tersebut.

"Sekarang dalam proses pemeriksaan sesuai aturan hukum 1 x 24 jam di KPK, saya tidak memberi keterangan lagi untuk tidak mengganggu proses pemeriksaan," tambah Indriyanto.

Setidaknya ada delapan orang laki-laki dan perempuan yang diamankan dalam OTT tersebut.

KPK juga menyita barang bukti berupa uang sebesar Rp 1,5 miliar dari penangkapan tersebut.

Berdasarkan informasi yang dihimpun, anggota DPR yang diamankan KPK berasal dari Komisi VII fraksi Partai Hanura, Dewi Yassin Limpo (DYL) yang merupakan kakak dari Gubernur Sulawesi Selatan Syahrul Yassin Limpo.

(ind/bbs/rima)


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews