Teror Pembunuhan Sadis

200 Polisi Dikerahkan, Jejak Pembunuh Bocah Perempuan Dalam Kardus Ditemukan

200 Polisi Dikerahkan, Jejak Pembunuh Bocah Perempuan Dalam Kardus Ditemukan

TKP sekitar lokasi penemuan mayat bocah dalam kardus. (foto: ist/viva)

BATAMNEWS.CO.ID, Jakarta - Polisi menemukan jejak sepatu di tubuh Putri Nur Fauziah (9), bocah malang yang ditemukan tewas di dalam kardus di Kalideres, Jakarta Barat.

Direktur Reserse Kriminal Umum Polda Metro Jaya, Kombes Krishna Murti mengatakan, diduga jejak sepatu tersebut milik pelaku.

"Ada jejak sepatu, diduga untuk menginjak dan menekuk korban saat dimasukkan ke dalam kardus," kata Krishna di Mapolda Metro Jaya, Jakarta, Minggu (4/10/2015).

Pelaku juga membalut kaki dan tangan korban dengan lakban warna cokelat agar muat masuk ke dalam kardus minuman air mineral. Dari temuan-temuan di tempat kejadian perkara (TKP), Krishna mengatakan, akan melakukan penyisiran ulang. Pasalnya, anggota minim petunjuk karena tidak ada rekaman CCTV di lokasi.

Sebelumnya, sesosok mayat bocah perempuan tanpa busana ditemukan tergeletak di dalam kardus yang terikat lakban putih di Jalan Sahabat di Kelurahan Kamal, Kecamatan Kalideres, Jakarta Barat, Jumat malam.

Anak itu sebelumnya menghilang dari rumahnya sejak Jumat sore. Ibu korban baru mengetahui anaknya menjadi korban kejahatan sadis saat melapor ke Polsek Kalideres, Sabtu pagi.

Polisi terus menelusuri dan melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) terkait kasus pembunuhan Putri. Bahkan, pihak berwajib mengerahkan 200 personel untuk mengungkap pembunuh bocah berusia sembilan tahun tersebut.

"Kita kerahkan 200 orang. Kita menyisir lapangan terbuka, mencari petunjuk apapun untuk membuka tabir kasus ini," kata Kombes Pol Krishna Murti.

(ind/bbs)


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews