Jeff Bezos Ingin Terbangkan Penumpang Pertama ke Antariksa Awal April 2021

Jeff Bezos Ingin Terbangkan Penumpang Pertama ke Antariksa Awal April 2021

Jeff Bezos. (Foto: ist)

Washington - Perusahaan antariksa milik miliarder Jeff Bezos, Blue Origin menargetkan bisa membawa penumpang pertamanya ke luar angkasa pada tahun ini.

Ditargetkan, pada April 2021, perusahaan itu sudah bisa mewujudkan impian membawa penumpang ke luar angkasa menggunakan kendaraan antariksa New Shepard.

CNBC melaporkan perusahaan tersebut menyelesaikan uji terbang keempat belas dari roket pendorong dan kapsul New Shepard - salah satu langkah terakhir sebelum mengirim awak pertamanya ke luar angkasa.

Seorang juru bicara perusahaan berkomentar bahwa berita itu 'rumor dan spekulatif - tidak dikonfirmasi' ketika menanggapi permintaan komentar oleh Reuters.

Namun, laporan CBNC mengatakan penerbangan Kamis (14/1/2021) pekan lalu adalah yang pertama dari dua penerbangan 'konfigurasi stabil', yang berarti perusahaan akan menghindari membuat perubahan besar antara satu penerbangan uji dan penerbangan berikutnya.

Penerbangan uji 'konfigurasi stabil' kedua akan diluncurkan dalam enam minggu - atau pada akhir Februari - dengan harapan penerbangan awak pertama dikirim pada awal April.

Pada bulan Desember, Bezos mengatakan Blue Origin akan membawa wanita pertama ke permukaan bulan.

Bezos mengatakan di Instagram: "Ini (BE-7) adalah mesin yang akan membawa wanita pertama ke permukaan Bulan."


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews