Belasan Anggota Satpol PP yang Keroyok Polisi Diperiksa di Polresta Barelang

Belasan Anggota Satpol PP yang Keroyok Polisi Diperiksa di Polresta Barelang

Belasan anggota Satpol PP yang melakukan pengeroyokan diperiksa di Polresta Barelang. (foto: edo)

BATAMNEWS.CO.ID, Batam - Buntut dari pengeroyokan yang dilakukan oleh anggota Satpol PP Pemko Batam terhadap seorang polisi dari Polda Kepri, membuat belasan anggota Satpol PP diperiksa di Polresta Barelang, Selasa (29/9/2015) malam.

Kapolresta Barelang Kombes Pol Asep Safrudin mengaku pihaknya kami tengah menyeliki anggota Satpol PP yang terlibat pengeroyokan terhadap seorang anggota Polda Kepri tersebut . "Kami sedang memeriksa anggota Satpol PP yang terlibat pengeroyokan," ujar Asep kepada Batamnews.co.id di Mapolresta Barelang, Selasa malam.

Pihak kepolisian Polresta Barelang langsung menyelidiki kasus pengeroyokan terhadap anggota Polda Kepri yang bertugas di Satuan Pengamanan Objek Vital tersebut.

Seperti diberitakan sebelumnya, puluhan anggota Satpol PP Batam, Kepri membongkar lapak cucian motor yang berada di pinggir jalan dekat Swalayan Top 100 Bengkong, Selasa (28/9/2015) sore. Namun, pembongkaran itu berujung bentrok dengan seorang yang dikabarkan anggota polisi.

Anggota polisi itu menanyakan kios milik ibunya yang ikut dibongkar tanpa pemberitahuan terlebih dahulu. Disana sempat terjadi adu mulut. Pria itu mengaku polisi tapi ada teriakan polisi bodong. Saat itu, anggota polisi dari Polda Kepri itu berpakaian sipil. Ia berupaya meyakinkan namun ia sudah tersudut.

"Pas pembongkaran tadi ada yang dipukul mas, sepertinya anggota polisi Polda Kepri," ujar saksi mata yang tidak mau disebutkan namanya saat ditemui Batamnews.co.id di lokasi kejadian.

Sambungnya, pemukulan terjadi setelah anggota tersebut mengeluarkan tembakan ke atas.

"Pistolnya direbut dan anggota polisi tersebut dinaikkan ke mobil mereka (Satpol PP), di atas mobil anggota polisi tersebut masih dipukul mereka," katanya.

Mobil itu membawa polisi yang dikira bodong itu ke Polresta Barelang. Namun, setelah dicek, ternyata yang dipukuli benar-benar anggota polisi.

Aksi bentrokan itu sempat jadi tontonan warga yang melintas. Belum diketahui keterkaitan antara lapak cucian motor itu dengan oknum polisi tersebut.

(edo/isk)


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews