BMKG Prediksi Hujan Disertai Angin Kencang Guyur Batam

BMKG Prediksi Hujan Disertai Angin Kencang Guyur Batam

Ilustrasi (Foto: Batamnews)

Batam - Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) mengeluarkan peringatan dini terkait potensi cuaca ekstrem di sejumlah wilayah yang ada di Kepulauan Riau, khususnya Kota Batam.

Dikutip Batamnews dari laman resmi BMKG, cuaca ekstrem berpotensi terjadi disejumlah wilayah pada Sabtu (7/11/2020).

Khusus di Kota Batam, diprakirakan terjadi hujan untuk wilayah Galang dan sekitarnya.

"Hujan dengan intensitas sedang hingga lebat dan dapat disertai petir dan angin kencang," demikian tulis pernyataan yang dikeluarkan BMKG.

Hingga pukul 11:30 WIB, kondisi ini dapat berlangsung dan meluas ke wilayah Belakang Padang, Batu Aji, Galang dan sekitarnya.

(cr-7)


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews