Kuota 35 GB Segera Disalurkan ke Siswa, Disdik Batam: Tinggal Finalisasi Data

Kuota 35 GB Segera Disalurkan ke Siswa, Disdik Batam: Tinggal Finalisasi Data

Ilustrasi.

Batam - Dinas Pendidikan (Disdik) Kota Batam masih merampungkan pendataan nomor ponsel siswa. Hal ini terkait bantuan kuota paket internet 35 GB yang akan disalurkan pemerintah pusat untuk belajar online siswa.

Kadisdik Kota Batam, Hendri Arulan mengatakan proses pendataan nomor telepon seluler siswa sampai Selasa (15/9/2020).

“Saat ini operator sekolah tinggal finalisasi data saja. Kalau kita sudah 90 persen terinput, tinggal menunggu bantuan turun saja," ujar Hendri, Senin (14/9/2020).

Paket data tersebut diberikan untuk mendukung proses belajar secara daring di tengah pandemi Covid-19. “Saya sudah laporkan ke pak wali,” kata dia.

Ia memperkirakan paket data ini akan disalurkan akhir September. Dengan bantuan ini, para siswa diharapkan bisa belajar secara daring tanpa harus memikirkan kuota.

"Jadi bisa mengurangi beban orang tua, selama ini keluhannya kan paket data. Jadi ada pengeluaran yang lebih banyak dari pada belajar tatap muka. Mudah-mudahan bisa terbantu," ucapnya.

Hendri menambahkan, karena bantuan ini berasal dari pusat, pemerintah daerah hanya mendata dan menginput ke sistem Dapodik.

Perpanjangan waktu pendataan ini akan dimanfaatkan untuk evaluasi data penerima bantuan paket kuota.

"Kita tinggal evaluasi saja. Kalau memang ada yang belum mengirimkan nomor telepon, akan dihubungi pihak sekolah," ucapnya.


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews