Ini Daftar Wilayah RI yang Berhasil Jadi Zona Hijau Covid-19

Ini Daftar Wilayah RI yang Berhasil Jadi Zona Hijau Covid-19

Juru Bicara Satgas Penanganan Covid-19 Wiku Adisasmito (Tangkapan Layar Youtube Sekretariat Presiden)

Batam - Satuan Tugas Penanganan Covid-19 menyampaikan perkembangan terbaru zonasi yang mengalami perbaikan yang cukup signifikkan dalam beberapa waktu terakhir.

Hal tersebut dikemukakan Juru Bicara sekaligus Ketua Tim Pakar Satuan Tugas Penanganan Covid-19 Wiku Adisasmito dalam konferensi pers di Kantor Presiden, kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Kamis (20/8/2020).

"Signifikan membaik dari waktu ke waktu. Ini data per 16 Agustus. Kami monitor mingguan cukup banyak daerah di Indonesia yang memiliki trend signifikan membaik," kata Wiku.

Berikut daftar zonasi yang mengalami perbaikan cukup signifikan dalam beberapa waktu terakhir :

- Jembrana, Bali. Satatus sebelumnya oranye menjadi kuning

- Serang, Banten. Status sebelumnya oranye menjadi kuning

- Garut, Jawa Barat. Status sebelumnya oranye menjadi kuning

- Pangandaran, Jawa Barat. Status sebelumnya oranye menjadi kuning

- Situbondo, Jawa Timur. Status sebelumnya oranye, menjadi kuning

- Sukamara, Kalimantan Tengah. Status sebelumnya kuning menjadi hijau

- Belitung, Bangka Belitung. Status sebelumnya oranye menjadi kuning

- Bandar Lampung, Lampung. Status sebelumnya oranye menjadi kuning

- Maluku Barat Daya, Maluku. Status sebelumnya kuning menjadi hijau

- Kolaka Timur, Sulawesi Tenggara. Status sebelumnya kuning menjadi hijau

- Dharmasraya, Sumatera Barat. Status sebelumnya oranye menjadi kuning

- Mentawai, Sumatera Barat. Status sebelumnya kuning menjadi hijau

- Ogan Komering Ilir, Sumatera Selatan. Status sebelumnya oranye menjadi kuning,


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews