Persiapan Upacara HDKD ke-78 Imigrasi Dabo Singkep Bersih-bersih Taman Makam Pahlawan

Persiapan Upacara HDKD ke-78 Imigrasi Dabo Singkep Bersih-bersih Taman Makam Pahlawan

Pegawai Kantor Imigrasi Kelas II Non Tempat Pemeriksaan Imigrasi (TPI) Dabo Singkep gelar bersih-bersih Taman Makam Pahlawan (TMP) Dabo Singkep yang berada di Kecamatan Singkep, Kabupaten Lingga, Kepri pada Jumat (4/8/2023).

Lingga, Batamnews - Pegawai Kantor Imigrasi Kelas II Non Tempat Pemeriksaan Imigrasi (TPI) Dabo Singkep gelar bersih-bersih Taman Makam Pahlawan (TMP) Dabo Singkep yang berada di Kecamatan Singkep, Kabupaten Lingga, Kepri pada Jumat (4/8/2023).

Kepala Kantor Imigrasi Kelas II Non TPI Dabo Singkep, Yanto Ardianto melalui Plh Kepala Seksi Teknologi Informasi dan Komunikasi Keimigrasian, Denny Saputra mengatakan, kegiatan gotong royong yang dilaksanakan oleh pihaknya di Taman Makam Pahlawan Dabo Singkep untuk persiapan upacara tabur bunga.

"Alhamdulillah kegiatan bersih-bersihnya berjalan dengan lancar, kegiatan goro membersihkan taman makam pahlawan ini untuk persiapan upacara tabur bunga," kata Denny.

Dijelaskan Denny, upacara tabur bunga itu dalam rangkaian peringatan Hari Dharma Karya Dhika (HDKD) ke-78 tahun 2023, yang rencananya akan berlangsung pada Rabu 9 Agustus 2023 mendatang.

"Insya Allah upacara tabur bunganya pada Rabu (09/08) nanti, yang dipimpin langsung oleh Kepala Kantor bapak Yanto," kata Denny.

Dijelaskan Denny, tujuan dari gotong royong yang dilaksanakan oleh pihaknya merupakan salah satu wujud bhakti pihaknya pada para pahlawan pendahulu yang telah mengorbankan jiwa dan raga untuk kemerdekaan Indonesia.

(*)


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews