Dua Ledakan Warnai Kebakaran Ruko di Kampung Harapan Karimun

Dua Ledakan Warnai Kebakaran Ruko di Kampung Harapan Karimun

Petugas damkar memadamkan sisa api yang menghanguskan kios bensin di Kampung Harapan, Karimun. (Foto: Edo/batamnews)

Karimun - Dua ledakan mewarnai kebakaran sebuah ruko milik Kaswanto di Kampung Harapan, Tebing, Karimun pada Rabu (1/7/2020) siang. Diketahui, ruko itu juga merupakan kios BBM eceran.

Menurut warga setempat, ledakan pertama terdengar sesaat sebelum api membesar. Diduga, ledakan itu berasal dari drum penampung BBM.

Lalu, ledakan kedua diduga berasal dari mobil yang ikut hangus dilalap api.

"Saya lihat api dari belakang mobil, kemudian apinya udah besar," kata Ajiz, warga Kampung Harapan yang tinggal di depan kios BBM itu.

Saat peristiwa itu terjadi, Ajiz tengah melakukan aktivitasnya sebagai mekanik sepeda motor. Namun, ia juga tidak bisa melakukan apa-apa saat melihat adanya api.

"Tadi emang ada ledakan, dari arah belakang mobil yang parkir," ujarnya.

Diketahui, di belakang mobil yang terbakar tersebut terdapat beberapa drum untuk menyimpan BBM jenis premium.

"Ledakan ada terdengar beberapa kali tadi, baru setelah itu apinya semakin besar," ucapnya.

Petugas Damkar tengah berjibaku memadamkan api dengan menurunkan dua unit mobil pemadam kebakaran.


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews