SMKN 5 Batam dan LPK Credible College Kerjasama Program Magang ke Jepang

SMKN 5 Batam dan LPK Credible College Kerjasama Program Magang ke Jepang

Kepala SMKN 5 Batam, Agus Sahrir dan Pemilik LPK Credible College, Deni Eka Putri. (Foto: Margaretha/Batamnews)

Batam - Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Negeri 5 Kota Batam dan Lembaga Pelatihan Kerja (LPK) Credible College melakukan perjanjian kerjasama (MoU) terkait program pemagangan ke Jepang, Rabu (10/6/2020). Penandatanganan MoU ini dilaksanakan di LPK Credible College.

Direktur LPK Credible College, Yufrinaldi mengatakan, pihaknya sudah mengantongi izin Sending Organization (SO) ke Jepang, yang diperoleh mereka sekitar 3 bulan lalu.

Dengan kerjasama ini, pihaknya ingin membantu jiwa-jiwa muda untuk bekerja ke Jepang dan menghasilkan bibit-bibit pengusaha.

"Setelah mereka lulus sekolah bisa bekerja ke Jepang, dengan kontrak pertama 3 tahun dan selanjutnya 2 tahun kalau dinilai bagus," ujar Adi.

Untuk mempersiapkan pemagang ke Jepang tersebut, pihaknya membekali minimal 6 bulan pelatihan. Fokus pelatihan pada bahasa, budaya dan etos kerja.

"Awalnya harus memenuhi syarat, fisik juga harus memadai, dan kami terutama ingin melihat kemauan anak-anak itu yang bermental baja," katanya.

Sementara itu Kepala SMKN 5 Batam, Agus Sahrir menyambut dengan baik kerjasama dengan LPK Credible College, karena sama-sama sebagai lembaga pendidikan sehingga dapat mengisi dan melengkapi.  "Program pemagangan ini dapat berpeluang menembus pangsa pasar luar negeri," ujar Agus.

Selama ini pihaknya telah melakukan program pemagangan atau praktik kerja lapangan (PKL) mayoritas dilakukan di Kota Batam, karena sudah lengkap dengan perusahaan dalam negeri dan pemilik modal asing (PMA).

"Ada 10 kompetensi keahlian, dari mulai bidang kelautan, manufaktur, kelistrikan, IT dan multimedia," katanya.

Dengan kerjasama ini, sudah keharusan bagi SMK, untuk mencari link and match kepada badan usaha. Program pemagangan ini bisa menjadi satu peluang bagi peserta didiknya untuk bekerja ke Jepang.

"Sebelum mereka berangkat ke Jepang bisa dibekali dengan bahasa dan budaya Jepang di LPK Credible College," kata dia.


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews