Kontak dengan Pasien Positif Corona di Tanjungpinang, 20 Orang Dikarantina

Kontak dengan Pasien Positif Corona di Tanjungpinang, 20 Orang Dikarantina

Kadinkes Kepri, Tjetjep Yudiana dalam konfrensi pers di Tanjungpinang, Selasa (17/3/2020). (Foto: Afriadi/Batamnews)

Tanjungpinang - Sebanyak 20 orang warga Tanjungpinang dan tim medis dikarantina. Mereka diobservasi di rumah singgah yang berlokasi di area RSUP Kepri Raja Ahmad Thabib.

Dinas Kesehatan Provinsi Kepri memutuskan karantina ini karena warga dan tim medis sempat melakukan kontak langsung dengan pasien yang hasilnya positif corona dinyatakan hari ini, Selasa (17/3/2020).

"Sudah menelusuri yang kontak langsung dengan pasien, sehingga 20 orang kita lakukan karantina," ujar Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Kepri, Tjetjep Yudiana saat konferensi pers, Selasa (17/3/2020).

Menurut Tjetjep, jumlah keluaga pasien dan masyarakat yang akan dikarantina diperkirakan bisa lebih dari 20 orang tersebut.

"Kita terus memperluas penelusuran anggota masyarakat yang berkontak langsung dengan pasien positif ini dalam rangka memutuskan mata rantai," ungkapnya.

Bagi warga dan keluarga pasien yang dikarantina akan dilakukan pengawasan secara intensif oleh petugas medis.

"Kami juga sudah melakukan pengambilan swab tenggorokan terhadap beberapa orang tersebut," ujar Tjetjep.

Sedangkan untuk petugas medis, Tjetjep menjamin jika saat melakukan pelayanan terhadap pasien, petugas sudah menggunakan alat pelindung dengan baik.

"Mereka tetap diambil swab untuk menjamin bahwa yang bersangkutan positif dan negatif karena itu penting," tegasnya.


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews