No Time To Die, Aksi Terakhir Daniel Craig Perankan James Bond

No Time To Die, Aksi Terakhir Daniel Craig Perankan James Bond

(Foto: Express.co.uk)

Jakarta - 'No Time To Die' menjadi film terakhir Daniel Craig memerankan James Bond. Rencananya film ini akan ditayangkan April 2020 mendatang.

Craig mengonfirmasi hal ini kala diwawancarai Jerman, Express, yang dilansir Aceshowbiz.

"Di masa depan, orang lain harus melakukannya (berperan sebagai James Bond)," kata dia.

Dalam wawancara itu Craig juga ditanya mengenai peluang untuk bekerja di belakang layar dalam film-film James Bond. Ia mengatakan tidak ingin bekerja di belakang layar karena terlalu memakan waktu.

"Demi Tuhan, tidak. Saya ingin pulang ke rumah, makan sesuatu kemudian tidur," kata Craig.

Ia melanjutkan, "Bila kalian sutradara, di malam hari kalian masih bersama berbincang produser dan penulis naskah lewat telepon. Setelah tidur selama dua jam, kalian kembali ke lokasi syuting. Tidak, terima kasih."

Craig telah berperan sebagai James Bond sejak 2006 lewat film 'Casino Royale'. Total ia memerankan karakter agen rahasia flamboyan itu dalam lima film, termasuk No Time To Die yang bakal rilis Februari 2020.

No Time To Die menjadi film yang spesial karena merupakan film James Bond yang ke-25. Dalam film ini ada pengambilan gambar di Jamaika, tempat yang spesial bagi karakter Bond.

Pasalnya novelis Ian Fleming menciptakan karakter tersebut di Jamaika, ia mulai menulis sejak 1953. Sampai akhirnya novel tersebut diadaptasi menjadi film dan menjadi salah satu film spionase paling terkenal di dunia.

No Time to Die disebut memiliki tiga alternatif akhir cerita. Hal ini dilakukan antara lain untuk menghindari kebocoran cerita, sehingga bahkan Craig juga tidak tahu bagaimana akhir film ini.

Sampai saat ini baru diketahui satu plot yang mungkin terjadi dalam film. Bond diceritakan berhenti menjadi agen rahasia berkode 007 yang kemudian menjalani hidup tenang di Jamaika.

Kelak, tugas mata-mata eksklusif itu bisa jadi diteruskan oleh seorang agen wanita. Aktris Lashana Lynch diprediksi akan menyandang status agen rahasia wanita pertama.

(*)


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews