Temuan Tengkorak di Bintan Diduga Jasad Kakek Panti Jompo yang Hilang

Temuan Tengkorak di Bintan Diduga Jasad Kakek Panti Jompo yang Hilang

Penemuan tengkorak di Kelurahan Kawal, Kecamatan Gunung Kijang, Kabupaten Bintan, Kepri. (Foto: Ary/Batamnews)

Bintan - Tengkorak yang ditemukan warga di Kelurahan Kawal, Kecamatan Gunung Kijang, Kabupaten Bintan diduga jasad seorang jompo yang berasal di Panti Jompo Rumah Bahagia Bintan. Penemuan tengkorak manusia di kebun itu menghebohkan warga.

Dugaan sementara, tengkorak itu adalah Saleh (87) yang hilang sejak 6 Januari lalu. Pria itu terakhir terlihat saat berjalan ke hutan di belakang panti jompo yang dihuninya.

Kala itu, tim SAR Tanjungpinang-Bintan sempat melakukan pencarian dengan menyisir kawasan hutan dengan radius 3 Kilometer.

Baca juga: Hendak Ukur Lahan, Warga Bintan Malah Temukan Tulang Belulang Manusia

  Namun selama 8 hari tak membuahkan hasil, pencarian dihentikan 14 Januari 2019 sekitar pukul 16.00 WIB saat itu.

Sembilan bulan kemudian tepatnya Kamis (3/10/2019) sekitar pukul 16.00 WIB, warga menemukan tengkorak. Diduga itu adalah kakek asal Galang Batang yang hilang tersebut.

Kanit Reskrim Polsek Gunung Kijang, Aiptu Edward L Manik mengatakan, tengkorak manusia yang ditemukan itu diduga kuat adalah jasad penghuni panti jompo yang pernah dinyatakan hilang.

Dugaa itu berdasarkan pakaian yang dikenakan pria tua tersebut saat terkahir kali dilihat oleh warga.

“Dulu kita pernah melakukan pencarian terhadap Kakek Saleh yang hilang di hutan. Itu Januari lalu dan kita pernah menginterogasi beberapa saksi waktu itu. Dan semalam kita indentifikasi dan mencocokkan jenis, warna dan bentuk pakaian yang ada di tengkorak dengan keterangan saksi terdahulu ternyata sama,” kata Manik, Jumat (4/10/2019).

Selain itu, dari keterangan saksi, pihaknya juga mendapatkan keterangan baru dari Ketua RT 02/RW01, Udin. Dari pengakuan Udin, kata Manik, celana yang dikenakan pada tengkorak itu adalah pemberiannya ke panti jompo. Baik bentuk, warna maupun coraknya sama persis.

Baca juga: Tulang Belulang Manusia Terdampar di Pantai Pulau Asam Karimun

“Beberapa pengakuan saksi terkait pakaian yang ada di TKP mengarah ke kakek penghuni Rumah Bahagia Bintan yang hilang dulu. Tapi untuk kepastiannya kita akan menunggu hasil dari tim forensik Rumah Sakit Bhayangkara Polda Kepri,” ucapnya.

Sementara itu informasi di lapangan, tengkorak itu ditemukan oleh beberapa orang saat hendak membersihkan lahan guna pengukuran batas sempadan. Ketika ditemukan kondisi tengkorak kepala bagian kanan di atas telinga telah pecah.

(ary)


Komentar Via Facebook :

Berita Terkait

close

Aplikasi Android Batamnews