Baliho Roboh di dekat Terowongan Pelita Bahayakan Pengendara

Baliho Roboh di dekat Terowongan Pelita Bahayakan Pengendara

Baliho di dekat Terowongan Pelita yang roboh.

Batam - Sebuah papan baliho ambruk menghalangi arus kendaraan di dekat terowongan Pelita, Lubuk Baja pada Rabu (31/7/2019) siang. 

Sejumlah pengendara mengeluhkan hal ini. Baliho yang roboh itu dinilai bisa membahayakan pengendara yang melintas mengingat jalur tersebut cukup ramai.

"Di sini banyak dilalui truk besar, bisa bahaya kalau tak segera disingkirkan," kata Samuel, warga Batam Centre.

Belum diketahui siapa atau perusahaan mana pemilik baliho itu. Diduga, penyebab robohnya papan reklame berukuran 12x5 meter ini akibat besinya yang mulai rapuh.

"Kami mau geser baliho juga tak kuat, besar. Harusnya ada yang melapor," kata Dedi, warga Bengkong.

(jim)
 


Komentar Via Facebook :

Berita Terkait

close

Aplikasi Android Batamnews