Bazar Murah Ramadan Astra: Warga Tebus Paket Sembako Separuh Harga

Bazar Murah Ramadan Astra: Warga Tebus Paket Sembako Separuh Harga

Kepala Cabang PT Astra Internasional tbk - Daihatsu Batam Branch, Kamil Hasan menyerahkan paket sembako murah kepada warga Piayu Laut. (Foto: Dyah/batamnews)

Batam - Grup Astra Batam menggelar bazar murah Ramadan di Masjid Al-Iman, Tanjung Piayu Laut, Sei Beduk. Jumat (31/5/2019). 

Kepala Cabang PT Astra Internasional tbk - Daihatsu Batam Branch, Kamil Hasan mengatakan bazar ini digelar sesuai misi Astra Internasional untuk mengabdi kepada masyarakat. 

"Astra turut melajukan kontribusi sosial dalam pasar murah ramadan dengan tujuan untuk memenuhi kebutuhan masyarakat," katanya.

Bazar Ramadan tahun ini, digelar Astra di 54 kota dari 30 provinsi dengan 75 titik di Indonesia dengan total paket yang diberikan sebanyak 32.500 paket sembako.

"Untuk tiap wilayah, Astra membagikan 500 paket untuk masyarakat. Dimana satu paket berisi 2 kg beras , 2 liter minyak, 1 kg tepung terigu, 1 botol sirup seharga Rp 100 ribu," ujarnya

Paket tersebut dijual Astra setengah harga dengan nilai Rp 50 ribu rupiah. Astra Batam memilih Tanjung Piayu Laut sebagai wilayah pembagian sembako murah karena daerah tersebut merupakan kampung binaan. 

"Program pasar murah Astra kita lakukan di Kampung Berseri Astra Tanjung Piayu Laut yang menjadi kampung binaan Astra, dari warga RT 01 dan RT 02," jelasnya. 

Di Kampung Berseri binaannya, Astra memberikan berbagai program kepada masyarakat. Yang sudah dilaksanakan yaitu binaan pendidikan dalam bentuk beasiswa, binaan kesehatan dalam bentuk posyandu, dan binaan kewirausahaan untuk UMKM dalam bentuk pemberian bantuan alat produksi,  dan yang terakhir berupa binaan lingkungan hidup. 

"Astra berharap kegiatan ini bisa bermanfaat bagi masyarakat, kami terus berusaha untuk menginspirasi negeri dengan berbagai kontribusi sosial yang dilakukan," pungkasnya

(das)
 


Komentar Via Facebook :

Berita Terkait

close

Aplikasi Android Batamnews