Safari Ramadan: Bupati Rafiq Sapa Masyarakat Pulau Durai

Safari Ramadan: Bupati Rafiq Sapa Masyarakat Pulau Durai

Bupati Karimun, Aunur Rafiq saat Safari Ramadhan di Kecamatan Durai. (Foto: Edo/Batamnews)

Karimun - Bupati Karimun, Aunur Rafiq dan rombongan safari Ramadan menyambangi Kecamatan Durai, Sabtu (18/5/2019).

Kecamatan pulau ditempuh dengan kapal MV Mikonatalia. Perjalan dari Karimun ke Kecamatan Durai cukup memakan waktu. Bahkan rombongan harus berbuka puasa di atas Kapal.

Rombongan ini terdiri dari unsur FKPD, OPD dan hingga ibu-ibu PKK Karimun, tokoh agama dan tokoh masyarakat.

Bupati melakukan safari di Masjid Nurul Huda, Desa Telaga Tujuh, Durai, Karimun. Sementara rombongan ke dua di Masjid Al Amin Tanjung Kilang.

Rafiq juga meminta masyarakat untuk selalu menjaga lingkungan dan kemasyarakatan.

"Jangan marah kalau ade yang tak puasa, tapi jagalah puasa kita. Jaga puasa kita dari hal-hal yang dapat membatalkan dan mengurangi keiman kite, kite jalankan ini semua dengan iman dan ikhlas," kata Bupati Rafiq dengan logat melayu.

Dalam kesempatan itu, Pemda dan PPK Kabupaten Karimun menyerahkan bantuan pada anak yatim, pengurus masjid dan lansia. "Banyak berkah di bulan ramadhan, kita harus mensyukuri itu semua," ujarnya,

(aha)


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews