Curahan Hati Vanessa Angel Usai Jadi Saksi di Persidangan

Curahan Hati Vanessa Angel Usai Jadi Saksi di Persidangan

Vanessa Angel usai menjalani persidangan.

Surabaya - Usai menjalani persidangan dengan agenda pemeriksaan saksi, terdakwa Kasus prostitusi online muncikari Endang Suhartini sempat melontarkan pernyataan kepada awak media. Ia berharap kasusnya segera tuntas sesegera mungkin.

"Aku mau ngomong biar lebih jelas biar nggak simpang siur lagi. aku pengen masalah ini bisa cepet kelar dan bisa dihadirkan semua saksi-saksi terutama yang dari sini. Aku pengen semua dihadirin biar semuanya jelas," kata Endang saat keluar dari ruang Garuda I Pengadilan Negeri Surabaya, (8/4/2019).

Saat ditanya lebih lanjut apakah saksi yang belum hadir Rian Subroto? Endang tanpa ragu mengiyakan. "Iya, he'eh (Rian Subroto)," ucap Endang.

Namun saat ditanya kembali apakah dirinya mengenal Rian Subroto, Endang mengaku tidak mengenalnya. Ia kemudian meminta agar bersabar dulu sambil menunggu kabar pemanggilan Rian pada sidang selanjutnya.

"Aku enggak kenal. Entar itu di sidang berikutnya nanti lagi, yang penting sekarang nunggu kabar dari usernya dulu," terangnya.

Sama dengan Endang, Vanessa Angel pun sempat melontarkan pernyataan kepada media. Ia juga berharap agar kasusnya cepat selesai dan bisa berkumpul dengan orang-orang yang ia sayangi.

"Selama ini kasus yang seperti ini gak ada yang seperti aku. Aku cuma bisa berdoa supaya orang-orang yang jahat sama aku selalu dilindungi Tuhan. Dan supaya yang terjadi pada saya tidak terjadi pada keluarganya terutama kakak perempuannya, adik perempuannya, dan anak perempuannya," beber Vanessa.

"Semoga masalah ini cepat selesai dan saya cepat berkumpul dengan orang-orang yang saya sayangi," pungkasnya.

Pernyataan muncikari Endang dan Vanessa tentu sempat mengagetkan puluhan awak media. Sebab selama ini mereka cenderung selalu memilih bungkam.

Nah, pada saat Endang dan Vanessa mengeluarkan pernyataan itu, sempat terjadi ketegangan dan tarik-tarikan antara petugas Kejaksaan dan tim kuasa hukum masing-masing. Sebabnya para petugas yang mengawal mereka berusaha mencegah memberi pernyataan kepada media dengan alasan sudah malam.

(*)


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews