Besok, Poey Stings Bakal Hibur Masyarakat Daik Lingga

Besok, Poey Stings Bakal Hibur Masyarakat Daik Lingga

Poey Stings ketika menghibur masyarakat Dabo Singkep tahun lalu (Foto:Ist)

Lingga - Penyanyi utama Kumpulan Stings, Hasri Hashim atau lebih dikenali sebagai Poey, akan kembali menghibur masyarakat Daik Lingga, dalam rangka memeriahkan malam syukuran tiga tahun kepemimpiman Alias Wello dan Muhammad Nizar.

Kehadiran Poey di Negeri Bunda Tanah Melayu tersebut merupakan kali kedua, setelah sebelumnya ia juga pernah menghibur masyarakat Lingga dalam acara "Rindu Kampung Halaman" yang ditaja khas oleh Dato Nyat Kadir bersama Bupati Lingga Alias Wello, Wakil Bupati Lingga Muhammad Nizar serta Wakil Walikota Batam Amsakar, awal 2018 lalu.

"Insya Allah, Poey akan menghibur masyarakat pada pagi Minggu ketika senam sehat dan Minggu malam," kata Lurah Daik, Aryanto yang sekaligus dipercaya sebagai Koordinator Stand Bazar dan Seni pada kegiatan tersebut, ketika dihubungi Batamnews.co.id, Sabtu (16/2/2019).

Ketika tampil pada acara "Rindu Kampung Halaman" tahun 2018 lalu, Kumpulan Stings yang lagu-lagunya pernah melejit hingga ke Indonesia itu, berhasil memberikan suasana baru bagi masyarakat Dabo Singkep dan Daik Lingga. Terlebih lagi, sangat jarang artis baik dari dalam negeri maupun luar negeri yang datang ke Negeri Bunda Tanah Melayu ini.

Meski sederetan grup band negeri Jiran itu tampak redup beberapa tahun belakangan, namun hits-hits populer mereka masih tersimpan dalam memori penggemarnya di Kabupaten Lingga. Terbukti, dengan hadirnya vokalis Stings, Poey pada panggung yang dibuat seadanya itu mampu menghibur masyarakat yang hadir.

Namun, untuk kegiatan kali ini  Poey akan melantunkan lagu-lagu emasnya di lapangan Kantor Bupati Lingga, Daik. Jadi, buat yang penasaran dan ingin melihat kemeriahannya, tunggu apa lagi. Mari beramai-ramai penuhi halaman Kantor Bupati Lingga besok.

(ruz)


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews