Misteri Kerangka di Septik Tank Rumah Pengusaha Tenda Tanjungpinang

Misteri Kerangka di Septik Tank Rumah Pengusaha Tenda Tanjungpinang

Anggota polisi di RSUP Tanjungpinang usai evakuasi kerangka. (Foto: Afriadi/Batamnews)

Tanjungpinang - Kerangka manusia ditemukan di septik tank rumah milik mendiang Muhammad Rasyid JL Jalan Menur nomor 15 C, Kilometer 8, Kamis (14/2/2019) malam. Rasyid semasa hidup seorang pengusaha tenda di Tanjungpinang.

Muncul dugaan jika kerangka itu merupakan purnawirawan TNI AL Arnold Tambunan (59) yang hilang sejak 25 Agustus 2018. Polisi sempat memeriksa sejumlah saksi untuk menemukan titik terang keberadaan Arnold, termasuk mendiang Rasyid.

Baca juga: Pensiunan TNI AL Pergi dari Rumah Bikin Keluarga Kebingungan

Rasyid meninggal dalam insiden kecelakaan 29 Agustus 2018. Ia saat itu usai dimintai keterangan di ruang Satreskrim Polres Tanjungpinang.  Saat ia menyeberang jalan sekitar 100 meter dari kantor polisi, pria ini ditabrak sebuah bus resort Nirwana Garden yang melintas. 

Polisi belum memberikan keterangan hubungan antara Rasyid dan Arnold. Namun dugaan kuat, kerangka di rumah mendiang rasyid mengarah ke Arnold Tambunan.

Kerangka tersebut sudah dievakuasi ke RSUP Tanjungpinang. "Nanti biar Kasat Reskrim yang menjelaskan," ujar seorang anggota polisi di lapangan.

Baca juga: Polisi Bekuk Pelaku Pembunuhan di Bengkong

(adi)


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews