SBY Minta Jokowi dan Prabowo Lebih Gamblang di Debat Capres Kedua

SBY Minta Jokowi dan Prabowo Lebih Gamblang di Debat Capres Kedua

Debat pasangan Capres.

Sumut - Presiden ke-6 Susilo Bambang Yudhoyono, menolak mengomentari penampilan capres-cawapres pada debat kemarin. Namun Ketua Umum DPP Partai Demokrat ini berharap agar kedua pasangan berbicara lebih gamblang pada debat kedua nanti.

"Saya tidak etis jika memberikan komentar atas debat capres dan cawapres kemarin. Namun saya punya harapan. Saya juga mantan calon presiden. Betul, dua kali, tahun 2004 dan 2009," kata SBY di Tanjung Morawa, Deli Serdang, Sumut, Senin (21/1/2019).

Dalam kesempatan itu, SBY menyampaikan harapannya kepada Jokowi dan Prabowo yang akan tampil pada debat kedua pada 17 Februari. Dia berharap keduanya bicara gamblang. "Harapan saya kepada Pak Jokowi dengan tim beliau dan Pak Prabowo dan tim beliau, kalau berdebat berikan segamblang-gamblangnya kepada rakyat kita apa yang akan dilakukan jika kelak menjadi presiden," ucap SBY.

Menurut SBY, rakyat ingin mendengar sejelas-jelasnya, apa saja yang ingin dilakukan capres jika nanti terpilih.

"Kalau Pak Jokowi terpilih lagi, kalau Pak Prabowo menjadi presiden Indonesia, apa saja yang ingin dilakukan? Kebijakannya, strateginya, solusinya, dan tindakan-tindakan beliau. Rakyat ingin mendengar sejelas-jelasnya. Kalau itu didengar oleh rakyat, pastilah rakyat dengan mudah tahu siapa yang akan dipilih. Itu saja harapan saya pada debat yang akan datang," ucapnya.

SBY berkunjung ke Sumut untuk memulai safari politik "Tour De Toba-Seulawah". Mantan orang nomor satu di republik ini akan menyinggahi 22 kabupaten/kota di Sumut dan Aceh. Rombongannya dijadwalkan melakukan perjalanan darat selama 8 hari.

SBY akan menyapa pendukungnya dan mendengar aspirasi masyarakat. Dia didampingi Ani Yudhoyono, Edhie Baskoro Yudhoyono, Sekjen Partai Demokrat Hinca Panjaitan, dan pengurus DPP Partai Demokrat lainnya, seperti Andi Mallarangeng, Andi Arief, dan Jhoni Allen Marbun.

Safari Politik Tour De Toba-Seulawah dimulai dengan bertemu kader dan simpatisan Partai Demokrat di Deli Serdang. Pertemuan digelar di Tanjung Morawa.

"Kami ingin kembali menyapa dari dekat, bersilaturahmi dan kembali mendengar harapan rakyat kita agar Partai Demokrat mendapat amanah kembali ke pemerintahan, makin kuat di DPR, harapan itulah diperjuangkan sekuat tenaga. Karena apakah presiden, gubernur, parpol dipilih rakyat, berkewajiban memenuhi harapan rakyat karena rakyat yang memilih. Dengan segala kekuatan menyerap aspirasi dan masalah yang dihadapi saudara-saudara kita," ucap SBY.

Dalam kunjungan kali ini, SBY bersama kader Partai Demokrat berencana mempopulerkan hasil usaha UMKM dan produk khas, serta tempat bersejarah yang memiliki kearifan lokal daerah yang dikunjungi.

(*)


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews