Gegara Hutang Napi Batu 18 Tikam Rekan Sesama Napi

Gegara Hutang Napi Batu 18 Tikam Rekan Sesama Napi

Situasi di Lapas Batu 18, Tanjungpinang usai kericuhan akibat ulah seorang Napi yang menikam temannya. (Foto: Ary/Batamnews)

Bintan - Napi Lapas Batu 18 Muslem alias Lem (28) bersimbah darah akibat ditikam dengan senjata tajam (pisau rakitan) oleh sesama napi, Herwan alias Iwan (36), Kamis (10/1/2019) sekitar pukul 14.35 WIB.

Kasatreskrim Polres Bintan, AKP Yudha Suryawardana mengatakan Muslem merupakan penghuni Blok E Nomor 2 dan Herwan alias Iwan merupakan penghuni Blok C Nomor 2. "Insiden berdarah ini terjadi di Depan Blok C Nomor 01, Lapas Batu 18, Bintan," ujar Yudha.

Insiden itu terjadi pukul 14.35, korban saat itu selesai dibesuk. Lalu korban dipanggil oleh pelaku di Koridor Tengah Lapas. Sesampainya mereka berdua mengobrol sambil berjalan menuju Blok C Nomor 1.

Ketika korban sedang lengah atau memalingkan muka ke arah lain. Secara tiba-tiba pelaku langsung melayangkan senjata tajam itu ke arah dada kiri korban akan tetapi korban mampu menepisnya dengan tangan kiri.

 

Muslem alias Lem korban penikaman sesama Napi di Lapas Batu 18 Tanjungpinang

 

"Berhasil ditangkis, pelaku kembali menikam korban dan mengenai dada kiri. Selanjutnya korban meronta dan berteriak kesakitan dan berlari menuju koridor tengah lapas," jelasnya.

Tiba di koridor tengah lapas, teman lainnya sesama sel, Ridho Siregar langsung membantu korban yang bersimbah darah dengan cara merangkul pundaknya sambil berjalan menuju pos jaga tengah lapas.

Kemudian napi lainnya, Beni Mardiana  membantu membuka pintu tengah lapas. Lalu, Ridho Siregar  meminta tolong sambil berteriak ada yang kena bacok.

Agus (petugas lapas) langsung melarikan korban ke RSUP Tanjungpinang untuk dilakukan perawatan medis.

"Kasus ini sedang diproses sidik oleh Unit Reskrim Polsek Gunung Kijang. Motifnya antara pelaku dan korban memiliki permasalahan pribadi terkait hutang piutang di luar lapas," ucapnya.

(ary)


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews