OTT Hakim PN Jaksel, Basaria Warning Penegak Hukum di Batam

OTT Hakim PN Jaksel, Basaria Warning Penegak Hukum di Batam

Ilustrasi.

Batam - Tim Penindakan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) kembali melakukan operasi tangkap tangan atau OTT di PN Jakarta Selatan. Enam orang ditangkap dalam OTT tersebut.

Penangkapan tersebut juga menjadi materi Wakil Ketua KPK Basaria Panjaitan memberikan sambutan. Ia hadir dalam acara peresmian sistem online perpajakan di Planet Holiday Batam, Rabu (28/11/2018). 

"Tadi malam, baru saja tim saya kembali melakukan penangkapan di PN Jaksel," kata Basaria. 

Basaria mengatakan, penangkapan yang terjadi di PN Jaksel menjadi pelajaran untuk penegak hukum yang lain, terutama pengadilan negeri. 

Ia berharap, kejadian tersebut tidak terjadi dipenegak hukum yang lainnya. "Tentu kita berharap tidak terjadi lagi, ini sangat mengecewakan," katanya. 

Padahal lanjut Basaria, sosialisasi dan pemberian pemahaman terus dilakukan pihaknya tetapi masih terjadi. 

Dia menegaskan perbuatan tersebut dilakukan oleh oknum bukan institusi. "Saya katakan ini jelas perbuatan oknum," katanya. 

Basaria menjelaskan, timnya sedang melakukan proses pemeriksaan selama 1 kali 24 jam. "Nanti baru kita umumkan yang menjadi tersangka," ujar jenderal polisi purnawirawan bintang dua itu. 

Sebanyak enam pejabat PN Jaksel terkena OTT, Selasa (27/11/2018) malam. Dari enam orang tersebut, terdapat hakim dan pengacara yang diduga terlibat suap. 

(tan)
 


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews