Truk Bermuatan Mebel Terguling di Tanjakan Gizi Teluk Bintan

Truk Bermuatan Mebel Terguling di Tanjakan Gizi Teluk Bintan

Truk mebel terguling di Bintan

Bintan - Truk pikap bermuatan barang-barang perabotan rumah tangga dan mebel terguling di tanjakan di Kecamatan Teluk Bintan, Minggu (4/11/2018). Kejadian di depan tanjakan Kampung Gizi.

Diduga muatan barang yang diangkut truk bernopol BP 9675 UT tersebut over kapasitas. Truk terbalik ke bahu jalan sebelah kanan jalan. Insiden  ini sempat membuat jalur lalulintas macet pukul 13.00 siang itu.

Ketika itu cuaca sedang gerimis dan kondisi jalanan licin. Akibatnya truk perabotan itupun hilang kendali lalu tergelincir. Untungnya sopir truk Basori (44), tidak mengalami luka

Kasatlantas Polres Bintan, AKP Cut Putri Amelia Sari mengatakan truk Mitsubishi Colt Diesel itu datang dari arah Tanjungpinang hendak ke Tanjunguban.

"Mobil itu membawa muatan barang prabotan pindah rumah dan di bawa ke arah Uban. Tapi di tengah jalan mengalami insiden lakalantas tunggal," ujarnya.

"Supirnya tidak mengalami luka dan masih dalam keadaan sehat. Dalam insiden ini juga tidak sampai mebelan korban jiwa pengguna jalanan lainnya," kat AKP Cut Putri Amelia lagi.

Namun setelah dievakuasi, arus lalulintas kembali normal.

(ary)


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews