Irjen Pol Andap Budhi Revianto, Kapolda Inovatif dan Tanggap Teknologi

Irjen Pol Andap Budhi Revianto, Kapolda Inovatif dan Tanggap Teknologi

Irjen Pol Andap Budhi Revianto, Kapolda Kepri. (Foto: Johannes Saragih/batamnews).

Batam - Inspektur Jenderal Polisi (Irjen Pol) Andap Budhi Revianto dikenal sebagai salah satu sosok inovatif di jajaran Polri. Jenderal polisi dengan dua bintang di pundak ini juga menjadikan teknologi dalam menyelesaikan dan membantu tugas-tugas jajarannya.

Sebagai Kepala Kepolisian Daerah ke-12 di Kepulauan Riau, Andap diyakini bakal menerapkan inovasi layanan kepolisian berbasis teknologi dalam pelayanan.

Andap baru tiga bulan menjabat sebagai pucuk pimpinan tertinggi Polri di Negeri Segantang Lada ini. Sebelumnya, Irjen Andap pernah bertugas sebagai Kapolda Sulawesi Utara, dan Kapolda Maluku. 

Di Polda Sultra, Irjen Andap membuat terobosan pelayanan terhadap masyarakat dan keamanan serta ketertiban di masyarakat. Jenderal kelahiran Jakarta, 23 Juni 1966 itu, pernah melahirkan Halu Haluo Polda Sultra, aplikasi dengan skema inovasi pelayanan, berbasis teknologi.

Aplikasi itu dia terapkan kala menjabat Kapolda Sulawesi Tenggara dari 12 Desember 2016 sampai 8 Maret 2018, sebelum pindah tugas menjadi Kapolda Maluku.

Dari terapan aplikasi Halu Haluo Polda Sultra, masyarakat tidak perlu lagi datang ke kantor polisi untuk melapor apabila ada tindak kejahatan.

Tak heran, jika Andap kemudian diganjar penghargaan sebagai Tokoh Kamtibmas dan Inovasi Pelayanan Masyarakat dari sebuah media di Sulawesi Tenggara.

Selain penghargaan dari media, perwira tinggi yang berpengalaman di bidang reserse ini juga mendapatkan segudang penghargaan lain. Salah satunya, adalah penghargaan Bintang Bhayangkara.

Andap menjabat Kapolda Kepri sejak 13 Agustus 2018. Dia menggantikan Irjen Didid Widjanardi yang kini menjadi Widyaiswara Utama Sespim Lemdiklat Polri. 

Di mata pewarta, sosok jenderal polisi bintang dua ini sangat ramah dan mudah bergaul. Bahkan hari ini, Rabu (31/10/2018) dia dijadwalkan akan mendatangi kantor-kantor media di Batam, termasuk batamnews.co.id.

Tiga kali menjadi Kapolda di sejumlah tempat, tentu saja menjadi torehan prestasi bagi Andap dalam mengembang tugas sebagai anggota Polri kedepannya. 

Riwayat Pendidikan

* Akabri (1988 B)
* PTIK ( 2000 )
* Sespim (2005)
* Sespati
* Lemhanan PPRA 53 (2015)

Riwayat Jabatan Tiga Tahun Terakhir

* 31-12-2015 : Wadir Tipidter Bareskrim Polri
* 28-02-2016 : Karopal Sarpras Polri
* 12-12-2016 : Kapolda Sulawesi Tenggara
* 08-03-2018 : Kapolda Maluku
* 13-08-2018 : Kapolda Kepri

Tanda Jasa

* Bintang Bhayangkara Nararya
* Satya Lencana Kesetiaan VIII Tahun
* Satya Lencana Kesetiaan XVI Tahun
* Satya Lencana Kesetiaan XXIV Tahun
* Satya Lencana Jana Utama
* Satya Lencana Dwidya Sistha
* Satya Lencana Dharma Nusa
* Satya Lencana Bhakti Nusa
* Satya Lencana Operasi Kepolisian

(ude)
 


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews