Gagal ke Chile, Berapa Harga Tiket Pesawat Ratna Sarumpaet?

Gagal ke Chile, Berapa Harga Tiket Pesawat Ratna Sarumpaet?

Ratna Sarumpaet ditangkap saat hendak pergi ke Chile (Foto: detik.com/dok. Imigrasi)

Jakarta - Ratna Sarumpaet gagal berangkat ke Chile yang seharusnya dijadwalkan pada hari Kamis (4/10) lalu. Ratna diamankan petugas Imigrasi sekaligus polisi di Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang, Banten.

Kira-kira kalau mau ke Chile butuh kocek berapa untuk beli tiket pesawat? 

Dari penelusuran detikFinance di sebuah situs penyedia jasa layanan tiket, untuk kepergian tanggal 12 Oktober 2018 satu orang dewasa harus membayar Rp 29,53 juta untuk penerbangan maskapai Emirates kelas ekonomi. 

Namun jika anda memilih perjalanan pulang pergi, maka tiket pesawat bisa didapatkan dengan harga Rp 20,27 juta untuk pergi dan Rp 20,27 juta untuk pulang. Sehingga total yang dibayarkan adalah Rp 40,55 juta.

Sementara itu untuk penerbangan menggunakan maskapai KLM paling murah Rp 31,61 juta sekali berangkat. Kemudian jika menggunakan British Airways biaya yang dikenakan sebesar Rp 33,09 juta. Paling mahal jika menggunakan British Airways adalah RP 56,76 juta. 

Kemudian maskapai Qantas mematok harga tiket Rp 122,62 juta. Penumpang harus transit di Singapura dan Sidney, Australia baru kemudian menuju bandara Arturo Merino Benitez atau bandara Santiago.

Seperti diketahui, negara Chile menjadi buah bibir terkait dengan penangkapan Ratna Sarumpaet. Ratna ditangkap di bandara saat hendak bertolak ke Chile. Belakangan diketahui Ratna hendak menghadiri The 11th Women Playrights International (WPI) Conference 2018 di Santiago, Chile. Letter of invitation acara tersebut telah dikirimkan kepada Ratna tertanggal 17 Oktober 2017. Dalam suratnya, panitia penyelenggara mengundang Ratna sebagai salah satu juru bicara dan ikut membagikan pengalamannya kepada para peserta. Juga mengikuti berbagai kegiatan lainnya.

(aiy)


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews