Tol Batam

Jalan Tol Batam Gagal, BP Batam: Kami Masih Upayakan Dibangun 2015

Jalan Tol Batam Gagal, BP Batam: Kami Masih Upayakan Dibangun 2015

Maket jembatan layang yang akan dibangun BP Batam

BATAMNEWS.CO.ID, Batam - Gagalnya pembangunan jalan tol Batam Kepri cukup mengecewakan masyarakat Batam. Padahal Batam saat ini sudah kerap dilanda macet di jam-jam sibuk. 

Direktur Pelayanan Terpadu Satu Pintu Badan Pengusahaan Kawasan Perdagangan Bebas dan Pelabuhan Bebas Batam Dwi Djoko Wiwoho mengatakan, pihaknya akan terus mengupayakan agar pembangunan jalan tol di Batam dilakukan pada 2015.

"Kami masih berupaya tahun ini juga," kata Djoko Senin (4/5/2015).

Ia mengatakan, pembangunan jalan tol sepanjang jalan dari Batuampar hingga Bandara Hang Nadim dengan dua jembatan layang di Simpang Kabil dan Simpang Jam itu dibiayai oleh pihak swasta sehingga tidak bergantung dengan APBN.

Memang, hingga saat ini tender pembangunan jalan tol di Batam belum dimulai, namun itu tidak mengartikan proyek itu ditunda.

"Tender masih harus menunggu izin dari Kementerian Pekerjaan Umum. Kenapa sampai sekarang belum keluar, saya cek lagi nanti," katanya.

sumber: Antara

 

[snw]


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews