Peringati WCD, Sampah Plastik Jadi Sasaran Pembersihan di Pantai Lagoi

Peringati WCD, Sampah Plastik Jadi Sasaran Pembersihan di Pantai Lagoi

GGM PT BRC, Abdul Wahab dan Kadispar Bintan, Luki Zaiman Prawira pungut sampah dalam acara WCD, Sabtu. (Foto: Ary/batamnews)

Bintan - Ratusan relawan terlibat dalam kegiatan bersih-bersih sampah laut
di sepanjang pantai, Kecamatan Teluk Sebong, Bintan pada Sabtu
(15/9/2018).

Group General Manager (GGM) PT Bintan Resorts Cakrawala (BRC) , Abdul
Wahab mengatakan kegiatan ini diikuti paling sedikit 300 relawan. Mereka
berasal dari karyawan PT BRC dari 13 departemen, karyawan dari 10 hotel
dan resort, masyarakat desa, karang taruna, ormas, dan pelajar serta
aparatur OPD di lingkungan Pemkab Bintan.

"Aksi pungut sampah laut ini dilaksanakan dalam memperingati World
Cleanup Day (WCD) 2018," ujar Wahab.

Para relawan yang ikut ambil bagian di acara WCD ini akan berkumpul di
Pantai Lagoi Bay, sekitar pukul 8.30 WIB. Mereka membersihkan sampai di
pantai sepanjang 2 kilometer (km) hingga menuju Pantai Kampung Baru
sampai pukul 10.30 WIB.

Kegiatan ini dilakukan sebagai bentuk kepedulian dan tanggung jawab PT
BRC terhadap lingkungan. Kemudian juga sebagai aksi nyata memerangi
keberadaan sampah khususnya berbahan plastik.

"Dimulai dari Pantai Parcel B1 dan A6 (500 meter dari The Sanchaya ke arah
Kampung Baru), akses masuk dari pantai Lagoi Bay," katanya.

Karyawan resort dan hotel yang mengikuti acara ini yaitu dari Banyan Tree,
Nirwana Garden Resort, Club Med, Bintan Lagoon Resort, Ria Bintan,
Treasure Bay, The Sanchaya, Holiday Villa Pantai Indah, Lagoi Bay Vilas,
Grand Lagoi Hotel, dan Safari Lagoi.

"WCD di sini merupakan bagian dari WCD Kepri yang dilakukan secara
serentak di 11 lokasi dengan target 5 persen dari jumlah penduduk di Kepri,"
ucapnya. 

(ary)


Komentar Via Facebook :

Berita Terkait

close

Aplikasi Android Batamnews