Karimun Kini Miliki Sentra Produsen Jamu

Karimun Kini Miliki Sentra Produsen Jamu

Bupati Karimun Aunur Rafiq, menjajal jamu produksi Kampung Toga Harjosari, Tebing. (Foto: Edo: batamnews)

Karimun - Kabupaten Karimun ternyata memiliki potensi industri jamu. Produk herbal tersebut kini sudah diproduksi dan dipasarkan untuk memenuhi kebutuhan masyarakat.

Salah satu sentra industri jamu di Karimun adalah Kampung Toga Hajosari yang terletak di Kecamatan Tebing. Kampung asuhan Mandiri Kunyit Asam tersebut telah memproduksi jamu dan tanaman obat yang telah dipasarkan di Karimun. 

"Sekarang kampung Toga kita telah memproduksi jamu, dan banyak lagi tanaman obat yang ditanam oleh masyarakat," kata Bupati Karimun Aunur Rafiq, Rabu (5/9/2018).

Aunur sendiri telah mencanangkan program gerakan minum jamu bagi masyarakat Karimun.

Gerakam minum jamu tersebut, bertujuan untuk meningkatkan ekomoni masyarakat. Dengan itu, masyarakat bisa lebih proaktif dalam mengelola tanaman obat tersebut.

Untuk hasil olahan jamu yang telah diproduksi, bisa didapatkan di minimarket yang ada di Karimun, atau di rumah kreatif.

"Bagi yang ingin, bisa mendapatkannya di minimarkat atau rumah kreatif, bisa secara langsung atau juga online. Tujuannya untuk membantu serta meningkatkan ekonomi," ucap Aunur.

(aha)
 


Komentar Via Facebook :

Berita Terkait

close

Aplikasi Android Batamnews